TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ingatlah 5 Hal Ini Setiap Kali Kamu Mengeluhkan Status Jomblomu

Jomblo-jomblo bisa bahagia, lho!

pexels.com/Django Li

"Kapan ya aku punya pacar?", inilah salah satu pertanyaan yang acap kali melintas di kepala saat kamu sudah bosan sendirian. Kamu berusaha berkaca di depan cermin untuk melihat kekuranganmu, apa yang menyebabkanmu gak laku-laku, dan akhirnya mengeluh setelah menemukan alasannya.

Gak bisa dimungkiri, menjadi seorang jomblo terkadang membosankan. Tapi, mengeluh bukanlah solusi. Sebaiknya ingatlah lima hal ini sebelum kebiasaanmu untuk mengeluh semakin menjadi-jadi. 

1. Apakah kamu sudah berhasil memperbaiki diri?

pexels.com/Marcelo Dias

Sebelum kamu mengeluh karena gak laku-laku, coba renungkan dulu perubahan apa yang sudah dilakukan selama ini. Apakah kamu sudah berhasil menghilangkan sikapmu yang egois dan keras kepala, atau masih dalam proses berubah?

Sebaiknya jangan terlalu banyak mengeluh kalau memperbaiki diri sendiri saja belum bisa. Apalagi kalau kamu menginginkan sosok terbaik, kamu pun harus menjadi sosok baik dulu.

Baca Juga: 7 Aplikasi Cari Jodoh Terbaik, yang Jomblo yuk Merapat!

2. Kisah cintamu di masa lalu gimana? Sudah berhasil kamu bereskan?

pexels.com/Sơn Bờm

Logikanya kamu bakal lebih sulit dapat pacar baru kalau kenyataannya belum bisa move on dari mantan. Sebab, kamu merasa kalau mantan masih jadi sosok terbaik yang pernah dimiliki.

Jadi, jangan pernah mengeluh apalagi menyalahkan keadaan kalau masih jomblo. Bukan karena gak ada yang datang, tapi karena masa lalumu belum beres-beres.

3. Sudah berteman dengan siapa saja akhir-akhir ini?

pexels.com/Gabby K

Pada kenyataannya, banyak orang ketemu jodohnya karena dikenalkan teman. Daripada ngeluh gak jelas, lebih baik minta kenalan dari teman dan mulailah membangun relasi sebanyak-banyaknya.

Bisa saja orang yang gak sengaja kamu temui di pameran, dialah yang menjadi teman hidupmu. Kamu gak pernah tahu siapa yang akan menjadi jodohmu, kan? 

4. Yakin sudah siap membagi waktu antara pekerjaan dan cinta?

pexels.com/Danya Gutan

Status jomblo yang sekarang disandang bisa jadi karena kamu masih mau berkarier. Kamu belum siap bila harus membagi waktumu untuk masalah percintaan. Karena menurutmu, jodoh akan datang seiring dengan suksesnya karier.

Hal ini mutlak menjadi keputusanmu. Berhentilah mengeluh kalau seandainya teman-temanmu menghabiskan waktunya dengan pacar, dan kamu cuma seorang diri.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Kamu Belum Mau Pacaran, Prinsip atau Nasib Nih?

Verified Writer

Louisa Gabe

Living extraordinary

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya