TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gak Posesif, 5 Zodiak Ini Dicap Paling Demokratis Terhadap Pasangannya

Jangan jadi diktator dalam urusan cinta

unsplash/parkerkwhitson

Dalam suatu hubungan percintaan yang ideal. Tentu diharapkan sebuah rasa saling mengerti satu sama lain. Kegagalan menerjemahkan perasaan dalam suatu hubungan pada akhirnya akan membuat individu menjadi posesif hingga pencemburu berat.

Namun tidak dengan beberapa zodiak di bawah ini. Mereka lebih memilih memberikan keterbukaan seluas-luasnya dalam menjalin hubungan percintaan. Bisa dibilang beberapa zodiak di bawah memberikan unsur demokrasi dalam percintaannya. Zodiak apa sajakah?

1. Pisces

unsplash/arturtumasjan

Pisces sadar bahwa nyatanya cinta bukanlah sebuah penjara. Cinta tidak membatasi dan tidak mengekang, itu yang selalu dipegang oleh Pisces. Karena cinta yang mengekang hanya akan membuat satu sama lain tidak nyaman. Maka dari itu Pisces lebih memilih jalan demokrasi ketika menjalin kasih dengan pasangannya. Karena keterbukaan adalah hal utama bagi seorang Pisces.

2. Libra

unsplash/hanleigh

Bagi Libra, kunci utama dalam hubungan adalah rasa saling menghargai dan percaya. Libra tidak terlalu suka pasangan yang posesif yang selalu menaruh rasa curiga. Bagi Libra, hubungan yang didasarkan atas kepercayaan dibanding rasa curiga akan lebih langgeng. Libra selalu memegang teguh siftat demokrasi dalam percintaannya kapanpun itu.

Baca Juga: 5 Zodiak Ini Mudah Bosan Saat Menjalin Hubungan, Perlu Waspada! 

3. Capricorn

unsplash/annettiespaghetti

Capricorn paham betul bagaimana membuat hubungannya penuh akan demokrasi. Hal ini didasari dari berbagai pengalamannya ketika hubungannya kandas di tengah jalan. Capricorn membangun sifat demokrasi berkaitan dengan cinta karena ia sadar bahwa cinta tidak bisa dipaksakan.

Ada tembok yang bernama hati yang pastinya punya berbagai rahasianya. Pada akhirnya, Capricorn bersifat demokratis dalam menjalin hubungan untuk memastikan tidak ada yang merasa tertekan atau tidak nyaman ketika menjalin hubungan dengannya.

4. Leo

unsplash/jeka_fe

Walau Leo punya sifat yang cenderung keras kepala. Namun jika menyangkut hubungannya dengan pasangan. Leo mengerti bahwa sifatnya tersebut bukanlah jalan terbaik untuk menjaga agar hubungan cintanya aman.

Maka dari itu, Leo mulai belajar sedikit demi sedikit untuk sekadar mendengar keluh kesah sang pasangan dan juga ia mulai belajar menurunkan ego.

Baca Juga: 6 Cara Elegan Menunjukan pada Pasangan Bahwa Kamu Pribadi Dewasa

Verified Writer

M. Farid Hermawan

POTONGAN KEHIDUPAN SEHARI-HARI

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya