TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Gak Perlu Banyak Mengumbar Kisah Cinta Sebelum Menikah

Semua ada resikonya!

dramabeans.com

Memiliki kisah cinta yang manis, penuh romantisme dan seolah menjadi panutan setiap orang, sudah pasti membuat kita ingin menunjukkan kepada banyak orang. Apalagi kini banyak media yang memudahkan niat kita untuk sekedar menunjukkan kebahagiaan bersama pasangan. Sosial media misalnya, jumlahnya yang banyak, semua orang sekalipun tak mengenal kita pun harus tahu.

Tapi tidak semua yang kita umbar kepada khalayak benar-benar baik buat kita. Ada kalany tak semua di hidup kita harus diketahui orang lain. Sebab, setiap manusia memiliki ruang yang harus dijaganya dan juga harus memberi batasan untuk orang lainnya. Termasuk hubungan yang belum menuju ke arah pernikahan. Banyak alasan yang membuat kita tidak seharusnya mengumbar terlalu banyak.

1. Semua masih serba kemungkinan

dramabeans.com

Saat menjalin hubungan pacaran dengan kekasih, ada kalanya hubungan yang terjalin tidak hanya tentang bahagia. Bukan juga tentang rasa sedih saja. Meski sudah berkata saling cinta dan menaruh percaya padanya, tapi sebelum menikah semua masih serba kemungkinan.

Jika kita terlalu banyak mengumbar lalu takdir tak ijinkan kita dan dia bersama, bukankah akan muncul rasa malu hingga memnacing orang lain untuk mencampuri urusan kita lebih jauh? Bukankah itu sangat mengganggu?

2. Menghindari orang yang hanya ingin tahu

marymekpop.com

Selain masih serba kemungkinan, mengumbar kisah cinta kepada banyak orang juga memancing orang untuk terus menggali cerita kita. Bukan karena mereka ingin peduli, tapi bisa jadi sekedar ingin tahu. Sebab tak semua orang benar-benar peduli.

Kita hanya menarik minat mereka untuk bertanya lebih banyak kepada kita. Awalnya mungkin kita menyukainya, karena banyak orang yang tahu dan kita bangga menceritakan kisah kita. Tapi lama-lama kita pun yang akan jengah dengan mereka yang ingin tahu sampai kesedihan dan kegagalan di perjalanan cinta kita.

Baca Juga: 7 Alasan Perempuan Harus Punya Penghasilan Sendiri Meski Telah Menikah

3. Fokus pada hubungan berdua

dramabeans.com

Daripada sibuk mengumbar sana-sini, gunakan waktu untuk menciptakan momen bersama kekasihmu. Kamu dan dia berhak memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya.

Kamu bisa meluangkan waktu untuk pergi berlibur. Sekedarakan bersama dan saling bertukar cerita. Tanpa pikir panjang tentang bagaimana orang harus tahu dan iri terhadap hubunganmu. Kamu hanya harus menikmati waktu bersama kekasihmu. Merangkai mimpi dan membicarakan kelanjutan hubungan kedepannya.

4. Tidak membiasakan menebar kehidupan pribadi

dramabeans.com

Saat kamu sibuk dengan kegiatanmu dan fokus pada hubunganmu, secara tidak sadar kamu tidak membentuk kebiasaan untuk terlalu mengumbar di sosial media. Kamu akan menggunakan sosial media seperlunya saja.

Kamu dan pasangan juga tidak akan merasa hal itu wajib dilakukan. Sebab, bagimu kini yang terpenting adalah bagaimana hubunganmu dengan dia berlanjut tanpa campur tangan dari orang lain.

Baca Juga: 5 Alasan Wanita Tetap Ingin Bekerja Meski Telah Menikah, Kamu Juga?

Verified Writer

Nelsi Islamiyati

Menulis adalah salah satu terapi terbaik saat kita mulai lelah berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya