TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal yang Dirasakan kalau Punya Pacar Perfeksionis, Harus Siap Mental

Yakin sudah siap?

ilustrasi pasangan (unsplash.com/Courtney Kammers)

Punya pacar berarti harus siap berhadapan dengan karakter baru yang bisa sangat berbeda dengan kita. Gak cuma berbeda, terkadang kepribadian pacar juga bisa sangat berseberangan, lho. Terlebih saat punya pacar yang cenderung perfeksionis, akan banyak hal yang mesti siap kamu hadapi terkait sifat dan kebiasaannya.

Berikut ini sederet hal yang bakal kamu alami dan rasakan kalau punya pacar perfeksionis. Siapkan mentalmu, ya!

1. Paling rewel soal penampilan 

ilustrasi pasangan (Unsplash.com/Joanna Nix-Walkup)

Sudah jadi rahasia umum kalau si perfeksionis memang paling memperhatikan soal penampilan mereka. Bukan cuma buat dirinya sendiri, pacar pun harus siap menyesuaikan diri dan mengikuti gayanya. Mulai dari pemilihan fashion, keserasian warna, sampai  kerapian, pacar perfeksionismu akan memerhatikannya dengan detail.

Gak hanya itu, dia juga akan sangat menaruh perhatian pada kebersihanmu, lho.  Kalau kamu gak mengikuti keinginanya, bisa-bisa dia bakal rewel seharian sampai kamu paham dengan standarnya. Namun, pada akhirnya kamu juga akan terlihat stylish di tangannya dan jadi makin kece.

Baca Juga: 5 Sikap Baik Ini Malah Bikin Pacar Kesal, Kurang-kurangin, Deh!

2. Gampang melontarkan kritik tajam tapi sendirinya antikritik 

ilustrasi pasangan (Pexels.com/cottonbro)

Punya pacar perfeksionis berarti harus siap mendengar dan menerima berbagai jenis tipe kritikan darinya. Mulai dari kalimat halus sampai kata-kata tajam yang menusuk, pacar perfeksionismu punya "kelebihan" yang kalau gak siap kamu bakal kena mental.

Namun kamu gak perlu khawatir, kritik yang disampaikan selalu diawali dengan niat utuk membuatmu jadi sosok yang lebih baik, kok. Meski cenderung gampang mengkritisi, tapi sayangnya dia gak akan mudah menerima kritik. Baginya, kritik bak intervensi andai kamu kurang tepat dalam menyampaikannya.

3. Memiliki standar yang cukup tinggi hingga cenderung sulit merasa puas 

ilustrasi pasangan (Unsplash.com/Courtney Kammers)

Standar yang tinggi memang sudah jadi ciri khas sosok perfeksionis saat melakukan banyak hal dalam hidupnya. Jadi gak heran kalau saat berpacaran pun dia tetap akan menaruh standar tingginya demi pencapaian yang sempurna.

Walhasil, pacar perfeksionis jadi terkesan sulit dipuaskan, nih. Kondisi ini berisiko membuatmu merasa gak cukup mampu untuk membuatnya bahagia. Di sinilah letak kegigihanmu memotivasi diri agar tetap kuat mental menghadapi tuntutan-tuntutannya.

4. Paling gak bisa menoleransi keterlambatan

ilustrasi pasangan (Unsplash.com/Alex Motoc)

Si perfeksionis memang dikenal sebagai sosok yang paling senang merencanakan sesuatu agar setiap hal gak melenceng dari target yang sudah ditetapkan. Gak cuma urusan rencana kegiatan, waktu juga jadi perhatian utama si perfeksionis.

Jadi, gak heran kalau kamu bakal kena omelan pacar perfeksionismu saat terlambat menepati janji. Pasalnya, jadwal yang sudah dia atur dianggap bakal berantakan karenamu. Gak sekadar ngambek, dia bisa saja jadi meremehkanmu di lain waktu hanya karena satu kali pernah terlambat. Duh, bahaya, nih.

Baca Juga: 5 Cara Atasi Sisi Perfeksionis dalam Diri, Pahami Perjuangan Sehat

Verified Writer

T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya