TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal yang Sebaiknya Jangan Dilakukan saat Masih Pacaran

Pokoknya jangan berhutang, jangan!

imdb.com/Jonathan Prime

Merasa bahagia karena akhirnya kamu menemukan tambatan hati? Rasanya hati berbunga-bunga dan dunia milik berdua. Akhirnya ada seseorang yang bisa diajak berbagi cerita, rasa dan ide-ide di kepala.

Meski begitu, kamu harus ingat lho ada batasan juga yang jangan dilanggar. Apa saja?

1. Berhutang atau minta dibayarin terus-terusan

imdb.com/netflix

Ingat kamu dan dia statusnya masih pacaran, jadi sebaiknya untuk urusan uang juga di-handle masing-masing. Sebaiknya, kamu gak minta dibayarin terus kalau lagi ngedate, apalagi sampai berhutang. Lupa bawa kartu ATM? Tenang, sekarang kamu bisa Cardless di ATM kok.

Makanya yuk, #JoinGenerasiSimpel dan #JoinGenerasiSimpelIDN. Langkah yang harus kamu lakukan juga terbilang sederhana banget kok. Pertama, buka menu 'cardless' di BCA mobile lalu pilih 'Tarik Tunai'. Kemudian masukkan nominal uang yang akan ditarik, lalu ketik PIN m-BCA dan dapatkan 6 digit kode transaksi.

Selanjutnya cari ATM BCA terdekat lalu pilih 'Transaksi Tanpa Kartu'. Kemudian masukkan nomor HP BCA mobile dan 6 digit kode transaksi. Terakhir, ambil uang dari mesin ATM, selesai deh. Gampang banget kan? Kamu pun gak perlu hutang atau minta dibayarin ke pacar meski lupa bawa kartu ATM, #DibikinSimpel aja.

2. Menceritakan keburukan sahabat atau keluarga

imdb.com

Ini juga salah satu hal yang gak boleh kamu lakukan ke pacarmu. Memang, mungkin saat ini dia adalah orang yang paling dekat denganmu, namun apakah hal ini menjamin bahwa dia akan menjadi pendamping hidupmu selamanya?

Ingat, keluarga dan sahabat sudah lebih dulu kenal denganmu daripada pasanganmu. Sehingga, kurang bijak rasanya jika kamu menceritakan keburukan keluarga dan sahabatmu sendiri ke pacarmu. Gimana jadinya jika nantinya kamu dan pacarmu putus dan ceritamu tersebar?

Baca Juga: 5 Jenis Pekerjaan Freelance untuk Menambah Pundi Keuangan Millennial

3. Minta diantar jemput

imdb.com

Pasanganmu itu bukan merangkap jadi sopir pribadi lho. Mungkin dia bersedia mengantar dan menjemputmu, namun jangan jadikan hal ini kebiasaan. Tetaplah mandiri dan berusahalah sendiri. Jangan bergantung pada orang lain, termasuk pacarmu sendiri.

4. Selalu mengiyakan apa kata pasanganmu

imdb.com/Jonathan Prime

Meski bersama, kamu dan dia adalah dua kepribadian berbeda. Ingat, kamu berhak menentukan apa yang kamu mau. Jangan selalu menurut dan mengiyakan apa kata pasanganmu melulu.

Biasakan untuk ambil sikap dan suarakan pendapatmu dengan lantang. Jangan hanya kalian sedang menjalin hubungan, lantas kamu jadi kehilangan jati diri.

Baca Juga: 7 Hal Perencanaan Keuangan Orangtua Baru Ala MoneySmart Parent

Verified Writer

Nara Yana

Dog lover

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya