TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Biar Legowo, Lakukan 5 Hal Ini saat Cintamu Ditolak

Tahap pertama, jangan pernah membenci dia, ya

Ilustrasi wanita bersedih (pexels.com/Liza Summer)

Jatuh cinta dan bisa dekat dengan orang yang kamu suka adalah hal paling menyenangkan. Namun, saat kamu berani menyatakan perasaanmu padanya dan dia menolak rasanya semua kebahagiaan yang kamu rasakan perlahan menjadi sirna. Semuanya digantikan dengan rasa sakit hati dan benci padanya karena dia telah memberikan harapan palsu padamu. 

Sebuah penolakan itu memang menyakitkan, tapi kalau kamu terus berada di perasaan seperti itu terus, maka kamu gak akan bisa tenang seperti dulu lagi. Ikhlaskan semuanya. Beberapa hal dibawah ini akan membantumu untuk bersikap legowo atas semua yang terjadi. 

1. Mengakui perasaan sedihmu

Ilustrasi wanita bersedih (pexels.com/Liza Summer)

Jangan pernah menyangkal perasaan marah, sedih dan kecewa yang kamu rasakan saat ini. Akui perasaanmu sendiri. Ambillah cukup waktu untuk melampiaskan semua yang telah dirasakan. kamu bisa bersedih dan diam di dalam kamar terlebih dahulu, atau bahkan kamu bisa menjauhinya. 

Namun, ingatlah kalau semua itu hanya beberapa hari saja kamu lakukan. Selebihnya, kamu harus bangkit dari perasaan ini. Kamu harus bisa hidup seperti sedia kala lagi, seperti saat kamu gak memiliki perasaan terhadapnya. 

Baca Juga: 5 Sebab si Dia Ngotot Mendekatimu Padahal Sudah Ditolak

2. Jangan berpikir bahwa kamu adalah korban

Ilustrasi pria bersedih (pexels.com/Nathan Cowley)

Sudah bagus sekali langkahmu untuk jujur atas apa yang kamu rasakan ini. Jangan anggap penolakan yang terjadi menjadi beban bagi dirimu sendiri. Kamu bukanlah korban atas perasaanmu sendiri.

Setidaknya saat ini kamu sudah bisa merasa lega, gak ada yang harus disalahkan atas apa yang terjadi. Kamu bukan korban dan dia bukanlah sosok yang jahat karena sudah menolakmu. Berpikirlah untuk selalu positif.

3. Pandang penolakan dari sisi yang berbeda 

Ilustrasi wanita sedang memandang (pexels.com/Sam Lion)

Mengubah sudut pandang atas penolakan yang kamu rasakan dapat membuat hatimu sedikit terobati. Penolakan yang kamu rasakan bukan berarti kamu kurang sempurna untuk menjadi pasangannya, hanya saja memang kalian gak bisa bersatu dengan satu alasan tertentu. 

Jika memang kalian bersatu pun, takutnya ada hal yang nantinya akan membuatmu bertambah kecewa. Dia pun pasti nyaman bersamamu sebagai teman agar bisa sekat tanpa harus putus hubungan suatu saat nanti. 

4. Hargai apa yang sudah kamu lakukan

Ilustrasi pria merenung (pexels.com/Ariel Paredes)

Gak mudah mengutarakan secara langusng rasa sukamu padanya. oleh karena itu, jangan sakiti dirimu sendiri dengan menyimpan dendam padanya dan pada diri sendiri. Hargai semuanya dan kamu cukup berani sudah mengatakan semuanya. 

Sekarang yang terpenting kamu jujur. ada perasaan lega yang kamu pasti kamu rasakan. Biarkan semuanya terjadi karena setelah ini pasti akan ada kebahagian lagi untukmu, bahkan jauh lebih bahagia. 

Baca Juga: 12 Kisah Netizen Ditolak Cinta Ditolak Lewat Chat, Nyesek!

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya