TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tanda yang Tunjukkan Hubunganmu Sedang Memisahkan dari Pertemanan

Sudah tahu? 

pexels.com/mentatdgt

Merasakan kebahagiaan saat menjalin hubungan asmara dengan sosok yang sangat amat dicintai, terkadang membuatmu lupa, bahwa kamu masih punya kehidupan di luar hubungan percintaanmu. Kamu terlalu sering mencurahkan seluruh waktumu hanya untuk bersama dengan pasangan saat ini, hingga lupa bahwa hubungan yang kamu jalani ini, ternyata sedang memisahkanmu dari sahabat dan teman-temanmu. 

Kondisi seperti itulah yang biasanya tidak kamu sadari dan masih menganggap hubunganmu dengan sahabat dan teman-temanmu baik-baik saja, padahal tidak sama sekali. Nah, agar kamu bisa tahu, apakah hubunganmu ini sedang memisahkanmu dengan sahabat dan teman-temanmu atau tidak, maka sebaiknya kamu simak dan pahami beberapa tanda di bawah ini.

1. Fokusmu hanya untuk hubungan dan pasangan saja

pexels.com/GUIVERG

Selama kamu kenal dengan pasanganmu dan menjalin hubunganmu, dirimu hanya fokus pada urusan cinta saja. Segala hal kamu lakukan hanya diberikan untuk pasanganmu, hingga kamu lupa bahwa kamu juga punya kehidupan pribadi yang bukan hanya cinta saja.

Akibatnya, yang dulu selalu berkumpul dan nongkrong bareng dengan teman-temanmu, sekarang tidak lagi dilakukan. Setiap ada acara kumpul, kamu lebih memilih untuk menghabiskan waktu bersama pasangan, sehingga dari waktu ke waktu hubunganmu dengan teman-temanmu mulai renggang. 

Baca Juga: 5 Tips untuk Mempertahankan Hubungan Pertemanan dari Friend Zone

2. Teman-temanmu bersikap acuh saat kamu cerita tantang pasangan

pexels.com/Afta Putta Gunawan

Jika biasanya, teman-temanmu akan selalu ekspresif dan peduli padamu saat kamu menceritakan tentang hubunganmu, kini semuanya terlihat berbeda. Temanmu mulai tak serius menanggapi segala hal, manakala kamu sedang menceritakan hubunganmu.

Sebaliknya, jika yang diceritakan bukanlah tentang hubungan asmaramu, mereka akan menanggapi seperti biasanya. Oleh karena itu, kamu harus paham akan situasi dan kondisi yang ada di sekitarmu. Jangan sampai hubunganmu malah mengacaukan pertemananmu. 

3. Teman-temanmu sudah mulai tidak memberitahumu tentang hal-hal penting dalam pertemanan

pexels.com/Andrea Piacquadio

Dalam pertemanan komunikasi dan keterbukaan itu penting, agar tidak saling mengkhianati dan salah paham di dalamnya. Segala hal yang penting harus diberitahukan, termasuk acara-acara penting, entah itu acara ulang tahun, acara liburan maupun acara nongkrong bareng. 

Ketika kamu sudah menjalin hubungan asmara dan tak lagi mendengar kabar apa pun dari teman-temanmu di saat kamu tahu, bahwa ada hal penting yang harus diberitahu, kamu patut sadar dan introspeksi, adakah hal yang salah yang telah kamu lakukan? Dan tanyakan juga pada teman-temanmu, agar hubunganmu tidak terus menerus renggang. 

4. Adanya sikap acuh dari salah seorang teman padamu

pexels.com/Andrea Piacquadio

Teman itu saling merespons dan peduli pada hal apa pun. Namun, jika akhir-akhir ini, kamu menemukan dan merasakan adanya ketidakpedulian dalam pertemananmu, maka kamu harus cari tahu, mengapa situasinya bisa begitu? Sebab, hal seperti itu adalah tanda, bahwa hubungan pertemananmu sudah mulai renggang dan berpotensi berakhirnya pertemananmu dengan mereka. 

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Gak Perlu Jadi Posesif untuk Mempertahankan Pasangan

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya