TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Mengatasi Hubungan yang Mulai Membosankan, Beri Jeda!

Suatu bentuk tantangan yang harus dihadapi bersama pasangan

ilustrasi pasangan yang sedang bertengkar (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Bicara tentang hubungan romantis, rasanya selalu identik dengan perasaan bahagia dan cerita-cerita yang menghangatkan hati. Namun, tentu saja tidak hanya itu. Ada juga tantangan berat yang harus dihadapi, seperti hadirnya rasa bosan.

Ketika kebosanan terhadap pasangan mulai muncul, di saat inilah komitmen benar-benar diuji. Bagi yang berhasil melewatinya dengan baik, maka hubungan akan bertahan dan bisa semakin kuat. Jika gagal, maka jalinan asmara bisa terancam bubar.

Oleh sebab itu, penting untuk menghadapi rasa bosan ini dengan bijaksana. Saat mulai merasakannya, cobalah mengatasi hubungan yang mulai membosankan dengan beberapa cara ini.

1. Evaluasi dengan pasangan

ilustrasi mengobrol (pexels.com/Alex Green)

Rasa bosan yang muncul dalam suatu hubungan memang bisa dikatakan wajar. Namun, tentu ada sebab yang menjadikan munculnya perasaan tersebut. Oleh karena itu, penting untuk duduk bersama pasangan dan melakukan evaluasi yang menyeluruh.

Bangun komunikasi yang baik untuk mengidentifikasi penyebab utama adanya perasaan bosan. Bila sudah berhasil ditemukan, pastikan kamu dan pasangan mau untuk saling memperbaiki diri agar hubungan kembali menyenangkan seperti sedia kala.

2. Ambil jeda untuk menjauh sementara waktu

ilustrasi seseorang yang sedang bersantai (pexels.com/Armin Rimoldi)

Banyak orang mengira bahwa ketika mencintai pasangan, maka hal itu harus ditunjukkan dengan cara selalu bersamanya dalam kurun waktu 24 jam dalam seminggu. Padahal, kondisi yang demikian sebenarnya justru sangat berpotensi menimbulkan kebosanan.

Setiap orang memerlukan waktu untuk dirinya sendiri dan juga bersosialisasi dengan orang lain. Oleh sebab itu, ambil jeda untuk menjauh dari pasangan selama beberapa waktu yang telah disepakati. Gunakan kesempatan ini untuk melakukan beragam aktivitas yang menyenangkan, sehingga hati dan pikiran menjadi segar, sehingga hubungan bisa kembali sehat.

Baca Juga: 5 Alasan Pentingnya Memberikan Waktu Bebas untuk Pasangan

3. Ingat kembali memori yang membahagiakan

ilustrasi pasangan kekasih (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Munculnya perasaan bosan dalam menjalani hubungan bisa diakibatkan adanya perselisihan dalam proses mengenal karakter pasangan dengan lebih jauh. Adanya beberapa “kejutan” dapat mengubah ekspektasi, sehingga membuatmu merasa tidak sebahagia dulu.

Ada satu cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi permasalahan ini, yaitu dengan mengingat kembali memori manis di waktu lalu. Bercerita tentang masa-masa pendekatan atau segala hal yang telah berhasil dilalui dapat membangkitkan semangat baru, sehingga mengusir rasa bosan.

4. Lakukan kegiatan seru bersama pasangan

ilustrasi pasangan yang sedang piknik (pexels.com/August de Richelieu)

Ketika rasa bosan datang menghampiri hubunganmu dengan pasangan, cobalah untuk menepisnya dengan cara yang menyenangkan. Lakukan berbagai kegiatan seru berdua saja untuk menciptakan warna baru dalam jalinan asmara tersebut.

Aktivitas-aktivitas menyenangkan yang dijalani bersama pasangan dapat membantu memperbaiki komunikasi dan meningkatkan koneksi, sehingga tercipta perasaan yang lebih dalam. Hasilnya, kebosanan yang melanda bisa segera dihilangkan.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Mengidamkan Pasangan Humoris, Wajib Lucu!

Verified Writer

Ratna Kurnia Ramadhani

Manusya mriga satwa sewaka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya