TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips untuk Mengetahui Karakter Asli Seseorang, Tertarik Mencoba?

Jangan sampai terjebak penampilan, ya!

ilustrasi mengobrol (pexels.com/Liza Summer)

Mencari teman sebanyak-banyaknya mungkin bukan sesuatu yang sulit untuk dilakukan. Namun, ada pekerjaan rumah yang belum selesai, yaitu mengetahui apakah seluruh teman tersebut memiliki karakter yang baik atau tidak.

Karakter baik tentu penting untuk kelangsungan sebuah hubungan, apa pun itu. Namun, bagaimana cara mengetahui sifat asli seseorang? Tidak perlu bingung karena beberapa tips berikut ini bisa membantumu untuk melakukan hal tersebut.

1. Ajak diskusi tentang berbagai topik

ilustrasi mengobrol (pexels.com/Laura Tancredi)

Mengajak seseorang untuk mendiskusikan tentang berbagai hal, dari yang ringan hingga berat, dapat membantu untuk mengetahui karakter sebenarnya. Ketika seseorang memang benar cerdas, maka tentu tidak akan kesulitan untuk menyanggupi, atau setidaknya mencoba untuk memenuhi permintaan tersebut.

Namun, jika permintaanmu ditolak dengan alasan malas untuk berpikir, mungkin dia sedang menunjukkan siapa dirinya yang asli, yaitu orang yang sulit untuk diajak menelaah tentang berbagai kejadian, apa lagi mencari solusi. Hati-hati karena orang seperti ini bisa sangat merepotkan.

Baca Juga: 5 Cara Ampuh Menolak Teman yang Suka Minta Contekan!

2. Pancing untuk membicarakan keburukan seseorang

ilustrasi bergosip (pexels.com/Tim Douglas)

Punya teman atau kenalan yang selalu menampilkan citra baik? Bila kamu penasaran akan keaslian sifatnya, cobalah pancing dengan cara mengajak untuk membicarakan keburukan seseorang, baik yang sudah kalian kenal atau tidak.

Jika orang tersebut menolak atau hanya mengambil posisi sebagai pendengar tanpa ada usaha untuk menggali informasi lebih dalam, artinya dia memang memiliki sifat yang baik. Namun, bila terlihat sangat antusias dan turut menebar keburukan, maka kamu patut berhati-hati. Hari ini mungkin dia membicarakan keburukan orang lain, tetapi di kemudian hari bisa saja tiba giliranmu.

3. Ajak untuk bepergian ke suatu tempat yang jauh

ilustrasi backpacker (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Bepergian ke tempat jauh membutuhkan banyak persiapan, mulai dari sebelum berangkat, saat berada dalam perjalanan, hingga setelah mencapai tujuan. Tidak jarang, ada kendala yang ditemui, sehingga membuat kegiatan ini terasa lebih berat.

Karakter seseorang yang sesungguhnya bisa diketahui dari caranya dalam menempuh perjalanan. Alih-alih mengeluh, orang yang benar-benar baik justru akan mencari solusi saat menemukan berbagai rintangan saat melakoni perjalanan tersebut, sehingga bisa tiba di tempat tujuan dengan selamat.

4. Lihat perilakunya saat meminjam uang

ilustrasi uang tunai (pexels.com/Karolina Grabowska)

Uang bisa menjadi media yang baik untuk membedakan mana kawan sejati dan mana yang mendekatimu hanya untuk memenuhi kepentingan pribadi. Bagaimana caranya? Kamu bisa melihat dari etikanya saat meminjam uang.

Orang yang perlu uang lebih karena murni untuk kepentingan mendesak, tentu akan merasa canggung dan malu untuk meminjam uang, meskipun nilainya tidak terlalu besar. Mereka akan berusaha untuk mengembalikannya tepat waktu, dan bila masih belum mampu untuk membayar tentu akan berbicara baik-baik kepadamu.

Beda cerita dengan orang yang memang tidak tahu diri. Mereka bisa dengan mudah meminjam uang darimu disertai janji manis akan membayar tepat waktu, tetapi tidak pernah terwujud. Bila kamu menagih hakmu, ada kemungkinan mereka akan marah dan menghinamu. Ini bisa jadi pertanda bahaya yang tidak boleh kamu abaikan.

Baca Juga: 5 Tanda Doi Bersikap Baik Padamu sebagai Teman, Jangan Baper Dulu! 

Verified Writer

Ratna Kurnia Ramadhani

Manusya mriga satwa sewaka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya