TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Tips Mengambil Hati Calon Mertua, Patut Dicoba!

Dijamin kamu bakalan jadi menantu idaman!

ilustrasi calon mertua (pexels.com/Elina Fairytale)

Menjadi calon menantu yang disukai oleh calon mertua adalah impian bagi banyak orang yang ingin menikah. Sayangnya, gak setiap orang bisa dengan mudah mendapatkan restu dan simpati dari orangtua pasangannya. Ada banyak faktor yang mendasari hal ini, seperti perbedaan status sosial, budaya, nilai-nilai, dan masih banyak lagi.

Meski begitu, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan agar bisa mendapatkan perhatian dan restu dari calon mertua. Berikut adalah beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk ambil hati calon mertua. Simak baik-baik, guys!

Baca Juga: 5 Alasan untuk Tidak Emosi Hadapi Perbedaan Pola Asuh dengan Mertua

1. Jalin komunikasi yang baik dan bersikap sopan

ilustrasi berbicara jujur kepada mertua (unsplash.com/TienDat Nguyen)

Kebanyakan orang justru berusaha menghindar untuk bertemu dan berkomunikasi dengan calon mertua. Mungkin kamu akan merasa malu, gak percaya diri, takut atau belum siap untuk bertatap mata dengan mereka. Terlebih jika calon mertua sudah menunjukkan sikap-sikap yang kurang welcome padamu, pasti nyalimu akan menciut. Meski begitu, kamu harus berusaha untuk berkomunikasi dengan baik pada mereka.

Cobalah untuk mendengarkan apa yang mereka katakan dengan penuh perhatian. Sebisa mungkin berikan tanggapan yang baik dan bijak. Agar komunikasi terasa lebih natural, kamu bisa mengajukan pertanyaan yang relevan dan menarik. Tapi ingat, hindari topik-topik yang sensitif atau kontroversial. Jaga intonasi bicara dan yang terpenting adalah kamu mesti tersenyum dan bersikap ramah.

2. Hormati dan sayangi pasangan beserta orang tuanya

ilustrasi calon mertua (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Ini adalah hal yang sangat penting dan sensitif dalam membangun hubungan dengan calon mertua. Kamu harus menunjukkan bahwa kamu menghormati dan menyayangi pasangan dengan cara yang baik. Jangan pernah berdebat, bertengkar, atau menyakiti pasangan di depan calon mertua. Jangan juga mengkritik, mencela, atau membanding-bandingkan pasangan dengan orang lain. Hal ini akan membuat calon mertua meragukanmu dan gak percaya lagi sama kamu.

Selain menyayangi dan menghormati pasangan, kamu pun wajib menghormati dan bersikap sopan pada calon mertua. Ini adalah hal paling dasar dan penting untuk mendapatkan hati mereka. Kamu bisa menunjukkan sikap ini dengan cara berbicara yang baik, menggunakan bahasa yang santun, dan menghargai pendapat dan keputusan mereka. Jangan lupa untuk selalu menyapa, mengucapkan terima kasih, dan meminta maaf jika perlu.

Baca Juga: 5 Cara Memiliki Hubungan Baik dengan Mantan Mertua, Jaga Komunikasi

3. Berikan perhatian dan hadiah

ilustrasi calon mertua (pexels.com/Nicole Michalou)

Salah satu cara untuk menunjukkan rasa sayang dan peduli kepada calon mertua adalah dengan membantu dan melakukan hal yang bermanfaat bagi mereka. Kamu bisa membantu pekerjaan rumah tangga, menawarkan bantuan keuangan, atau memberikan saran dan solusi jika mereka menghadapi masalah. Hal ini akan membuat mereka merasa dihargai dan dihormati oleh dirimu. Lambat laun mereka akan sangat menyukai calon menantu seperti dirimu.

Cara paling klasik untuk mengambil hati calon mertua adalah dengan memberikan hadiah pada mereka. Kamu bisa memberikan mereka oleh-oleh seperti, buah, kue, martabak, bakso, atau barang-barang yang mereka sukai atau butuhkan. Kamu juga bisa mengajak mereka makan di luar, menonton film, atau berlibur bersama.

Verified Writer

richpriant

Bismillah aja.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya