TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Orbiting: Pengertian, Dampak hingga Cara Menghadapi

Mantan pacar masih suka menguntit

Ilustrasi bermain media sosial (pexels.com/Hải Nguyễn)

Ketika putus dari jalinan asmara, tentunya setiap pribadi akan hidup masing-masing dan move on. Tapi faktanya, tak jarang mantan masih suka menguntitmu lewat media sosial. Perilaku seperti itu bisa disebut sebagai orbiting.

Mungkin belum banyak dari kamu yang belum mengetahui mengenai istilah tersebut. Untuk itu, yuk kita bahas secara lengkap di bawah ini.

1. Pengertian orbiting

Ilustrasi orbiting (Pexels.com/Pixabay)

Mengutip dari Mens Health, orbiting adalah perilaku ketika seseorang sudah memutuskan hubungan dengan pasangannya, tapi masih suka menguntit atau stalking media sosialnya. Bahkan gak hanya mengamati saja, tapi mantan juga masih suka nge-likes atau bahkan berkomentar di posting-an kamu.

Perilaku ini biasanya akan membuat kamu tidak nyaman. Pasalnya kamu akan merasa seperti dihantui mantan yang harusnya sudah memilih jalannya sendiri-sendiri ketika memutuskan hubungan. Semakin lama kondisi ini juga memberikan dampak yang kurang baik bagi seseorang.

2. Penyebab seseorang melakukan orbiting

Ilustrasi orbiting (pexels.com/Clem Onojeghuo)

Pastinya ada penyebab atau alasan tersendiri mengapa seseorang melakukan orbiting kepada mantannya. Melansir laman NBC News, Michelle Crimins, Ph.D., seorang psikolog di New York City, mengatakan bahwa perilaku ini dinilai cukup manusiawi. Terutama pada seseorang yang pernah memiliki hubungan sebelumnya.

“Ini adalah sifat alami manusia untuk ingin tahu tentang orang-orang yang pernah dekat dengannya atau memiliki perasaan terhadap orang tersebut. Kedekatan secara digital ini membuat sangat sulit untuk melarikan diri atau mengabaikan kecenderungan yang sangat manusiawi itu. Jadi akan lebih sulit untuk move on,” jelas Crimins.

Tapi meskipun perilaku itu dinilai cukup wajar dan manusiawi, Crimins mengingatkan bahwa semakin lama akan memberi dampak buruk. Apalagi jika hal itu sudah menjadi kebiasaan yang berlarut-larut. Bahkan tak menutup kemungkinan akan berdampak pada kesehatan mental.

Baca Juga: 5 Tips Berhenti 'Ketagihan' Stalking Media Sosial Mantan, Stop Kepo!

3. Dampak perilaku orbiting

Ilustrasi orbiting (unsplash.com/Becca Tapert)

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, perilaku orbiting akan memberi dampak yang tidak sehat bagi seseorang. Bahkan dapat memengaruhi secara emosional sekalipun kamu tidak menyadarinya. Berikut ini beberapa dampaknya masih dikutip dari laman yang sama.

Menimbulkan perasaan yang membingungkan

Perilaku orbiting bisa memberi dampak yang membingungkan dan membuat frustrasi. Mungkin awalnya kamu akan merasa senang karena mantan masih memperhatikanmu. Tapi di sisi lain, kamu juga sakit hati karena sudah putus hubungan. Hal ini juga membuat kamu menjadi ingin tahu bagaimana kehidupannya saat ini.

Menciptakan bias dan prasangka

Ketika mantan menyukai posting-an kamu, mungkin akan menciptakan bias bahwa dia hanya kasihan pada kamu. Artinya, dia nge-likes karena merasa kasihan. Hal ini bisa membuat kamu merasa rendah diri. Lalu juga memunculkan perasaan yang ragu-ragu apakah mantan benar-benar peduli atau sebaliknya.

Membuat kamu susah untuk move on

Ketika kamu sudah memutuskan untuk tidak berhubungan lagi tapi mantan masih suka likes posting-an kamu, bisa membuatmu goyah. Jika kamu tidak memiliki batasan, akan membuatmu terlena dan tertarik ingin terhubungan kembali. Dengan begini akan membuat kamu sulit untuk move on.

4. Cara menghadapi perilaku orbiting

Ilustrasi bermain media sosial (pexels.com/DoDo PHANTHAMALY)

Ketika kamu sudah mantap untuk berpisah, perilaku orbiting pasti akan membuat kamu tidak nyaman dan mengganggu. Apalagi jika kamu sudah mulai move on, tapi mantan masih selalu menguntitmu. Untuk itu berikut ini cara menghadapi perilaku orbiting menurut Crimins.

  • Berhenti membaca dan jangan terlalu memedulikannya. Ambil sikap cuek ketika mantan masih suka nge-likes posting-an kamu.
  • Pertimbangkan untuk memblokir atau tidak mengikuti akun media sosialnya. Cara ini dinilai bisa membantu dan kamu bisa ‘mengakhirinya’ kapan saja.
  • Cobalah untuk berhenti menggunakan media sosial sejenak. Terlebih jika hal itu lebih banyak memberi dampak negatif dibanding positif.

Baca Juga: 5 Penyebab Seseorang Stalking Media Sosial Mantan Setelah Putus Cinta

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya