TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ini Lho 5 Efek Buruk Menuntut Ini Itu Terhadap Pasangan, Hindari Ya! 

Tidak baik lho terlalu menuntut banyak hal pada pasangan

unsplash.com/Andrea Piacquadio

Di dunia ini manusia hidup tidak ada yang sempurna. Pasti ada suatu kelebihan dan kekurangan pada manusia tersebut. Termasuk dalam perihal memilih pasangan dan menjalin hubungan. Di mana kamu tidak bisa menuntut pasanganmu melakukan ini-itu layaknya manusia yang sempurna, karena setiap orang yang dihadirkan memiliki keistimewaanya sendiri-sendiri.

Kamu harus tahu membangun suatu hubungan baru itu amatlah mudah, namun hal yang paling sulit yaitu menyelaraskan dan mempertahankan hubungan tersebut. Biar bagaimanapun kamu dan pasangan merupakan individu yang berbeda, butuh untuk saling melengkapi satu sama lain bukan saling menuntut agar terlihat sempurna tanpa cela. Nah, apa saja sih bahayanya jika kamu terlalu menuntut ini-itu terhadap pasangan, yuk baca di bawah ini. 

1. Terlalu banyak berekspektasi, membuatmu sering mengalami kekecewaan

pexels.com/@Maycon Marmo

Pasangan kita bukanlah manusia yang sempurna, sama dengan dirimu juga bukan manusia sempurna di mana kamu harus menuntut banyak hal terhadap pasangan. Jika kamu terlalu berekspetasi tinggi untuk membuat pasanganmu menjadi sosok yang sempurna namun tidak kamu barengi dengan memperbaiki diri. Yang ada kamu akan banyak menelan kekecewaan terhadap ekspetasi yang kamu buat. Mulai sekarang stop untuk melakukan hal tersebut, terimalah pasanganmu apa adanya dan lengkapi kekurangan yang ada dalam dirinya. 

Baca Juga: 5 Hal Positif Ini Akan Didapat Jika Kamu Sering Menuntut Pasangan

2. Membuat pasanganmu merasa jengah 

pexels.com/cottonbro

Sadar tidak sifatmu yang terlalu menuntut melakukan ini itu terhadapnya, bisa membuat pasanganmu merasa jengah dan bosan, lho. Kalau keadaan tersebut terjadi akan membuat hubungan menjadi terganggu dan dapat memicu pertengkaran. Padahal suatu hubungan bisa bertahan karena keduanya mampu menerima dan melengkapi satu sama lain tanpa menuntut menjadi orang yang sempurna. 

3. Terlalu menuntut dan memaksa, jangan sampai kamu dianggap sebagai "diktator"

pexels.com/Ketut Subiyanto

Siapa pasangan yang betah jika kamu terlalu menuntut dan mengaturnya ini itu? Lama-kelamaan kamu bisa dianggapnya menjadi orang yang diktator, suka memaksa kehendak, menuntut, dan mengaturnya seenak sendiri. Selain itu dia bakal merasa tertindas jika kamu terus memaksa dan mewajibkan dirinya menuruti semua keinginanmu. Sayang sih sayang, tapi apakan benar sikapmu tersebut jangan sampai deh dia meragukan hubungan yang kalian jalin. 

4. Terlalu menuntut, membuat pasanganmu tidak memiliki waktu untuk menyelesaikan urusannya

unsplash.com/@Andre Neel

Disadari atau tidak sifatmu yang banyak menuntut membuat pasanganmu tidak memilki waktu lagi untuk menyelesaikan urusannya sendiri. Padahal setiap orang memiliki urusan masing-masing yang harus dia selesaikan. Sifatmu yang terlalu banyak menuntut ini-itu dengan keinginanmu yang selalu menjadi prioritas di hidupnya, membuatnya merasa tidak memiliki waktu untuk sekedar menyelesaikan urusan pribadi. Padahal prioritasnya tidak hanya kamu, ada keluarga, pekerjaan, atau pendidikan. 

Baca Juga: Berhentilah Berpikir Bahwa Kamu Satu-satunya Orang yang Mampu Mengubah Pasangan

Verified Writer

Ruhil Sabrina

find me on instagram : @ruhilsabrina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya