TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Jenis Skill yang Perlu Kamu Upgrade Sebelum Menikah

Biar bisa membangun keluarga yang harmonis

Ilustrasi pasangan suami istri (pexels.com/Andre Furtado)

Menikah adalah tentang menyatukan dua individu agar bisa berjalan bebarengan. Tetapi, biar pernikahanmu bisa melewati berbagai rintangan, kita perlu untuk terus belajar menjadi pribadi yang lebih baik, salah satunya dengan terus mengasah skill sosial ini, lho. Nah, persiapkan dirimu sebelum menikah dengan upgrade skill ini, ya!

1. Skill komunikasi

Ilsutrasi mengobrol (pexels.com/Vera Arsic)

Skill komunikasi efektif memang diperuntukkan untuk berbagai orang dengan segala tipe hubungan. Jadi, sebelum menikah perbaiki komunikasimu agar terjalin hubungan yang sehat dan erat.

Manfaatnya, ketika berkomunikasi dengan pasangan, kamu bisa bebas mengutarakan pendapatmu hingga bisa minim kesalahpahaman.

Baca Juga: 5 Tips Mengatur Keuangan dengan Pasangan Sebelum Menikah, Gak Ribet!

2. Skill memasak

Ilustrasi Memasak (pexels.com/Min An)

Bukan hanya perempuan saja yang mesti pandai memasak, tetapi lelaki pun juga perlu. Karena setiap orang pasti membutuhkan makan, apalagi ketika sudah menikah bisa sekalian menghemat uang jika rajin memasak, lho.

Nah, cobalah untuk terus upgrade kemampuan memasakmu, dari makanan yang simpel hingga makanan yang sulit. So, selamat belajar masak, ya!

3. Skill pengelolaan emosi

Ilustrasi wanita marah (pexels.com/Liza Summer)

Selanjutnya adalah mengelola emosi. Emosi yang dirasakan manusia memang beragam, kadang sedih, bahagia, bahkan marah. Tapi, yang membedakan setiap individu adalah bagaimana caranya kita bisa mengelola emosi tersebut.

Jangan sampai ketika marah malah melakukan tindakan kekerasan, atau ketika sedih menyendiri terus menerus. Kamu mesti belajar bagaimana cara menyadari dan menyalurkan emosimu dengan baik dan bijak.

4. Skill mengelola keuangan

Ilustrasi lelaki sedang menghitung uang (pexels.com/ Kuncheek)

Faktor perceraian salah satunya karena kekurangan ekonomi, apalagi setelah berumah tangga kebutuhan pun meningkat.

Makanya, penting juga untuk lelaki maupun perempuan pandai dalam mengelolanya. Kamu harus tau berapa income ataupun outcome-nya, atau yang mana kebutuhan atau hasrat sesaat saja. Upayakan untuk menabung atau berinvestasi yang aman agar finansialmu stabil, ya!

Baca Juga: 5 Tips agar Mampu Beradaptasi Pasca Menikah, Tidak Mudah!

Verified Writer

sarah aisyah

Books, Poem, and Blue

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya