TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Fakta Brutal yang Harus Kamu Terima Saat Cinta Sama Cewek Sensitif

Bisa jadi kamu jengkel sendiri kalau gagal memahaminya

collider.com

Cewek sensitif bisa jadi super menyebalkan dan tampak lebay dalam menyikapi segala sesuatu. Tapi sebenarnya, dia adalah sosok lembut yang bisa diandalkan. Dia punya intuisi dan empati yang tinggi, dia juga ahli membuat orang mudah nyaman dengannya.

Buat kamu yang terlanjur mencintai cewek tipe ini, berikut adalah 8 fakta brutal yang harus kamu terima. Jangan sampai kamu salah memahaminya karena dia bisa dengan mudah terluka.

1. Dia orang yang sangat menghindari pertengkaran

collider.com

Ini bisa jadi masalah saat tiba saatnya kalian butuh bertengkar untuk menyelesaikan sesuatu. Dia akan jadi pihak yang diam dan membuat kamu jadi serba salah kalau marah. Kamu yang harus memberinya pengertian bahwa pertengkaran tidak selalu berakhir buruk.

2. Dia kadang suka tidak mengatakan apa yang dia rasakan

collider.com

Makanya kamu akan bingung dan kadang kewalahan dengan hal ini. Dia cenderung menutupi apa yang dia rasakan. Dia lebih banyak diam dan tidak terlalu suka banyak basa-basi.

3. Dia sering salah paham tentang sesuatu

collider.com

Karena dia tidak terlalu suka banyak bicara, dia sering merasa salah paham tentang sesuatu tanpa pernah mengatakannya. Nantinya kamu akan dibuat bingung dengan sifatnya yang ini. Kamu yang harus bisa memahami dan mengerti apa yang dia rasakan.

Baca juga: 8 Pertengkaran yang Gak Bakal Ada Kalau Pacaran Sama Cowok Dewasa

4. Dia sangat setia

collider.com

Dia tidak akan main-main denganmu. Dia sangat memegang teguh prinsip kesetiaan dalam hubungan. Saat kamu tidak setia, maka bisa jadi saat itulah kamu akan kehilangannya.

5. Dia adalah partner bicara yang luar biasa

collider.com

Dia ahli memahami perasaan orang. Kamu akan menyadarinya saat ngobrol dengannya. Dia akan tahu langsung apa yang kamu rasakan sebelum kamu mulai bercerita. Dia sosok yang lembut dan pendengar yang baik.

6. Dia punya intuisi dan empati yang tinggi

collider.com

Dia bisa mengetahui sesuatu sebelum hal itu terjadi. Tebakannya benar, firasatnya tentang sesuatu benar-benar terjadi. Inilah yang akan membuatmu tidak bisa bohong sekaligus berplaing darinya. Dia bisa membuatmu sangat nyaman karena dia juga sangat peduli bukan hanya padamu, tapi pada banyak orang.

7. Dia sering merasa kewalahan dengan sekitarnya

collider.com

Karena dia terlalu peduli, makanya dia suka kewalahan dengan semua orang yang mencoba mengaturnya. Banyak orang memanfaatkan sifatnya ini, makanya kamu sebagai cowok harus pintar-pintar menempatkan diri agar dia tidak tersinggung tapi juga tahu bahwa dia sedang diperalat.

Baca juga: Apapun Alasannya, Jangan Pernah Mau Pacaran dengan 8 Tipe Orang Ini

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya