Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

8 Ide OOTD Boyish ala Karen Takizawa, Cocok untuk Daily Outfit!

Karen Takizawa (instagram.com/takizawakarenofficial)

Karen Takizawa atau yang dikenal dengan nama panggilan Karen merupakan seorang aktris dan model dengan tinggi 170 cm yang saat ini berada dibawah naungan agensi Stardust Promotion. Memulai karier modelling-nya sejak tahun 2008, pengalamannya gak perlu diragukan lagi, deh.

Jika melihat akun Instagram pribadinya, Karen cukup sering berpakaian ala cewek tomboy, nih. Untuk kamu pencinta outfit boyish, penulis sudah merangkum delapan rekomendasi outfit yang bisa menjadi ide baru kamu. Langsung saja, simak di bawah ini, ya!

1. One set denim selalu menjadi pilihan yang simpel namun tetap kece. Padukan dengan alas kaki sneakers atau boots ok banget!

Karen Takizawa (instagram.com/takizawakarenofficial)

2. Cewek mamba wajib coba outfit ini. Serba hitam dengan baggy pants, atasan oversized, dan platform shoes

Karen Takizawa (instagram.com/takizawakarenofficial)

3. Karen tampil cool dengan warna monokrom perpaduan abu, hitam, dan shoes putih. Style yang cukup banyak dipakai para perempuan, nih!

Karen Takizawa (instagram.com/takizawakarenofficial)

4. Gunakan outfit santai perpaduan cable knit sweater dengan baggy jeans. Pakai kacamata untuk menambah kesan stylish

Karen Takizawa (instagram.com/takizawakarenofficial)

5. Padu padankan oversized leather jacket dengan inner kaos dan celana bahan. Pecinta outfit gombrong wajib coba style ini!

Karen Takizawa (instagram.com/takizawakarenofficial)

6. Tomboy abis! Karen menggunakan atasan kemeja, trousers pants, dan platform sneakers. Siapa yang berani coba style office look ini?

Karen Takizawa (instagram.com/takizawakarenofficial)

7. Hangout santai dengan outfit minimalis perpaduan blouse lengan setengah dan trousers pants. Tambah kece memakai kacamata dan baseball cap

Karen Takizawa (instagram.com/takizawakarenofficial)

8. Terakhir, yuk, gunakan style layering dengan memadukan oversized shirt dan inner kaos putih senada serta baggy jeans. Tetap stunning!

Karen Takizawa (instagram.com/takizawakarenofficial)

Bagaimana? Delapan rekomendasi outfit untuk cewek tomboy di atas menarik banget untuk dicoba, bukan? Apalagi untuk kamu yang hobi hangout dan suka berganti-ganti outfit. Kira-kira, potret nomor berapa yang bakal kamu sontek style-nya, nih?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Atqo Sy
EditorAtqo Sy
Follow Us