TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Gaya Kebaya Priska Paramita vs. Sonya Fatmala, Menawan Tiada Duanya

Pesonanya tak bisa ditolak

Adu Gaya Priska Paramita vs. Sonya Fatmala (instagram.com/priskaparamita | instagram.com/sonyafatmala)

Menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai istri Bupati Gowa, membuat Priska Paramita gak lagi asing dengan tampilan anggun berkebaya. Begitu juga dengan aktris Sonya Fatmala, perempuan yang mengawali karier sebagai finalis GADIS Sampul ini turut mengikuti kedinasan sang suami sebagai PLT Bupati Bandung Barat.

Berikut ragam kebaya anggun ala kedua istri pejabat ini. Mulai dari kebaya brokat klasik hingga kebaya modern yang cocok dipakai kondangan.

1. Referensi busana kondangan untuk keluarga, kompak seragaman!

Adu Gaya Priska Paramita vs. Sonya Fatmala (instagram.com/priskaparamita | instagram.com/sonyafatmala)

Gak perlu repot menjadi OOTD untuk kondangan, kamu dan pasangan bisa sepakat untuk tampil seragaman seperti gaya keduanya pasangan ini. Priska dan Sonya kompak memilih busana yang berwarna senada dengan suami mereka.

Priska kenakan kebaya brokat kutubaru berwarna mint dengan bawahan sarimbit batik. Sementara sang suami kenakan beskap berwarna hijau tosca.

Begitu juga dengan pasangan artis Hengky Kurniawan dan Sonya Fatmala. Hengky kenakan beskap dengan tambahan batik bergaya Sunda. Sonya pilih kebaya brokat modern, berpotongan asimetris dengan selendang satin beraksen drape.

2. Dampingi suami, keduanya memilih paduan kebaya bernuansa merah dan putih. Khas wanita Indonesia banget!

Adu Gaya Priska Paramita vs. Sonya Fatmala (instagram.com/priskaparamita | instagram.com/sonyafatmala)

Bertema merah-putih untuk kegiatan kenegaraan, itulah style pilihan Priska dan Sonya saat mendampingi suami. Priska memilih hijab lilit merah dengan kebaya brokat senada. Sonya juga padukan hijab lilit putih dengan kebaya brokat asimetris putih.

Nah bedanya, mereka memilih cara tersendiri untuk membuat look jadi lebih modis. Priska padukan dengan selendang batik yang sama dengan bawahannya. Ada bros susun keemasan.

Sedangkan perempuan sudah membintangi banyak sinetron dan FTV ini memadukan kebaya putih dengan batik motif pucuk rebung. Tak hanya itu, ia juga memilih hand bag berwarna merah, matching!

Baca Juga: 9 Gaya Kebaya Priska Paramita vs. Arumi Bachsin, Ibu Pejabat Bersahaja

3. Untuk kebaya klasik, kamu suka model kutubaru atau encim?

Adu Gaya Priska Paramita vs. Sonya Fatmala (instagram.com/priskaparamita | instagram.com/sonyafatmala)

Ada banyak tipe kebaya dengan model tradisional yang bersifat timeless. Walaupun banyak bermunculkan kebaya model kekinian, gaya klasik masih diminati, lho. Contohnya kebaya yang dipakai Priska dan Sonya ini.

Priska kenakan kebaya kutubaru satin bermotif. Warna kebaya cerah ini cocok dipadu dengan selendang dan bawahan berwarna kalem seperti pink.

Nah, kalau kamu tertarik dengan kebaya khas Betawi, maka pilihannya kebaya encim seperti yang dikenakan Sonya. Kebaya encim ini identik dengan bordiran floral di tepian kebaya, serta pilihan bawahan batik yang juga bernuansa floral. 

4. Kalau butuh tampilan atraktif, solusinya pakai kebaya warna bold !

Adu Gaya Priska Paramita vs. Sonya Fatmala (instagram.com/priskaparamita | instagram.com/sonyafatmala)

Kebaya itu gak harus disandingkan dengan kain batik dan tenun saja, lho. Kamu juga bisa memadukan kebaya dengan kain sarung. Priska yang mengikuti kedinasan suami di Gowa terbiasa mengenakan baju bodo dan kain sarung.

Tampilannya jadi berbeda ketika ia memadukan kebaya satin orange dengan selendang dan bawan dari kain sarung. Sama atraktifnya, kamu juga bisa tampil memesona dengan kebaya kutubaru merah, beserta selendang dan rok batik bernuansa gelap. 

5. Sentuhan tradisional dari kain etnik menambah keanggunan mereka

Adu Gaya Priska Paramita vs. Sonya Fatmala (instagram.com/priskaparamita | instagram.com/sonyafatmala)

Berbicara soal kebaya, umumnya kebaya dipakai bersama kain etnik. Dalam berbagai acara protokoler, keduanya kerap memilih kebaya untuk menampilkan keanggunan perempuan Indonesia.

Menariknya, kebaya yang polos ini semakin terlihat stylish ketika dipakai kain etnik. Untuk kebaya brokat putih, Sonya padukan dengan selendang dan bawahan batik warna merah.

Priska pilih paduan yang berbeda. Ia memilih kain tenun dengan aksen fringe untuk selendang dan bawahan. Bahkan, masih ada sematan bros kupu-kupu pada kebayanya, manis!

Baca Juga: 6 Gaya Kebaya Priska Paramita vs. Chacha Frederica, Ibu Bupati Anggun

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya