TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Inspirasi Outfit Kondangan dari Pemain Sinetron Era 90-an, Cetar!

#IDNTimesLife Ada yang bikin awet muda dan berkelas

Marini Zumarnis, Maudy Koesnaedi, Nafa Urbach. (instagram.com/nafaurbach / instagram.com/maudykoesnaedi / instagram.com/marinizumarnisreal)

Para pemain sinetron yang eksis di tahun 90-an ini, mungkin masih akrab untukmu. Soalnya, beberapa mereka masih eksis di layar kaca maupun di media sosial hingga kini. Pesonanya juga tak pudar dan makin awet muda. 

Tak hanya kerap membagikan foto terbaru, para pemain sinteron lawas ini juga gemar mengunggah outfit yang bisa jadi inspirasi kondangan. PenasaranYuk, simak inspirasi outfit kondangan dari pemain sinetron era 90an ini!

1. Tampil manis dengan dress beraksen tulle yang dipadu jilbab berwarna senada, Marini Zumarnis tampak anggun dalam balutan warna biru

Marini Zumarnis. (instagram.com/marinizumarnisreal)

2. Pemain senior, Cut Keke, pilih kebaya brokat model kutubaru untuk kondangan yang dipadukan dengan rok slit agar tampil klasik

Cut Keke. (instagram.com/cutkeke_xavier)

3. Pesonanya tak pernah pudar, gaun malam model strapless dress berbahan silk jadi pilihan Tamara, cocok untuk kondangan di area ballroom

Tamara Bleszynski. (instagram.com/tamarableszynskiofficial)

4. Inspirasi kondangan Dian Nitami adalah kebaya dengan paduan rok tenun dan bros silver. Jangan lupa tambahan clutch dan high heels!

Dian Nitami. (instagram.com/bu_deedee)

Baca Juga: 9 Ide Busana Kondangan ala Pemain Sinetron Cinta Fitri, Nampak Anggun!

5. Maudy Koesnaedi tampil memukau dengan A-line dress berkerah V-neck dan bahan beludru serta paduan kain tulle. Gayanya bisa kamu tiru, nih!

Maudy Koesnaedi. (instagram.com/maudykoesnaedi)

6. Nafa Urbach bak noni Belanda dengan ruffle dress berbahan lace. Pemilihan warna putih dan detail renda membuat gaunnya elegan

Nafa Urbach. (instagram.com/nafaurbach)

7. Kondangan bertema Bollywood? Coba deh sontek gaya Paramitha dengan bahan yang lembut dan jatuh, aksen gold tepi memberikan kesan mewah

Paramitha Rusady. (instagram.com/fitno_fabulous)

8. Kondangan dengan dress yang simple seperti Lulu Tobing juga bisa mencuri perhatian. Kamu perlu tambahkan aksesori seperti anting & kalung

Lulu Tobing. (instagram.com/mincrut)

Baca Juga: 11 Inspirasi Dress Kebaya Mewah, Cocok untuk Pesta dan Kondangan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya