TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kebiasaan yang Tak Disadari Ini Ternyata Bisa Memicu Jerawat

#GirlThing Hentikan kebiasaan ini deh!

Unsplash.com/Kelly Sikkema

Saat kamu berkaca, pasti kamu selalu mengeluh ketika ada butiran-butiran besar atau kecil yang menempel pada kulitmu. Tidak lain adalah jerawat yang tiba-tiba menempel pada kulitmu. Tentunya, kamu akan merasa tidak percaya diri jika jerawat sudah timbul di area muka atau badanmu, karena akan mempengaruhi penampilanmu.

Mulai sekarang, cobalah untuk tenang dan jangan mengeluh lagi atas timbulnya jerawat di area badan dan terutama wajahmu. Siapa tahu, kamu tidak menyadari bahwa kebiasaan-kebiasaan ini seringkali kamu lakukan. Coba kamu cek dulu ya..

1. Tidak mandi dan mencuci muka setelah beraktivitas

Pixabay.com/Pexels

Saat habis beraktivitas atau pulang kerja, tentunya badan dan wajahmu terasa lengket juga berminyak. Tetapi, kesalahan yang dilakukan adalah kamu duduk terlebih dahulu atau melakukan aktivitas lainnya di rumah yang kamu inginkan untuk melepas rasa lelah.

Padahal, badanmu yang sudah lengket tersebut adalah campuran dari kotoran, bakteri, dan minyak yang sudah bercampur dengan keringat. Tak heran, jerawat pun akan mulai menjelajah badanmu, terutama punggung dan wajahmu.

2. Memainkan jerawat

Unsplash.com/Kelly Sikkema

Ini adalah kebiasaan semu disaat kamu menginginkan jerawatmu menghilang. Usahamu tentunya adalah menggaruk-garuk, mengupas, atau menekan jerawatmu. Menurutmu, usahamu itu adalah bentuk dari keisenganmu saja. Tetapi jangan salah, semakin kamu melakukan usaha itu, wajahmu akan penuh dengan bekas jerawat.

Pada saat menekannya, kamu sudah mendorong bakteri lebih dalam, kemudian pelan-pelan akan menyebar di kulitmu. Tak heran, jerawat yang baru pun akan muncul kembali. Bahkan, yang paling menyebalkan adalah muncul di tempat yang sama.

3. Tidak mencuci item kecantikan yang kamu miliki

Pixabay.com/Free-Photos

Kalau kamu punya pack sendiri untuk menyimpan alat-alat makeup atau item kecantikan lainnya yang kamu miliki, segeralah keluarkan dan bersihkan. Terutama yang paling sering kamu pakai seperti spons bedak dan eyelash-mu.

Semakin sering kamu memakainya, semakin banyak bakteri yang menempel pada alat-alat makeup milikmu. Jika tidak segera dilakukan, kulitmu akan terasa gatal sehingga akan membuat jerawat mulai muncul pada wajah.

4. Rambut dan tanganmu sering bersentuhan dengan wajahmu

Pixabay.com/JESHOOTScom

Hal yang tidak disadari, rambut adalah sumber minyak dan kotoran. Apalagi jika kamu belum keramas dan memiliki poni di rambutmu. Minyak yang ada di rambut mulai menyatu dengan kulit di wajah dan badan. Apalagi jika kulitmu berminyak, jerawat akan mulai cepat tumbuh pada wajah dan badanmu.

Apalagi jika kamu mulai menyentuh benda-benda yang kotor, bakteri yang ada di tanganmu akan langsung menyatu dengan kulit, tak heran wajah dan badan akan mulai ditumbuhi jerawat.

5. Stres

Pixabay.com/TheDigitalArtist

Ketika kamu sedang terlalu overthinking terhadap masalah tertentu, cobalah kamu lepaskan semuanya, berpikir jernih, dan lakukan aktivitas santai yang bisa membuatmu nyaman. Karena jika kamu semakin stres, hormon kortisol yaitu hormon stres yang merangsang bertambahnya kelenjar minyak akan terus bekerja untuk menutupi pori-pori kulit kemudian menjebak bakteri di dalamnya, sehingga timbullah jerawat.

Jika kamu pernah merasa lemas ketika timbul jerawat atau menjelang menstruasi, bisa jadi hormon stresmu itu sudah berlebih.

Verified Writer

Starlight

"Let's enjoy the journey and hope, we still have a chance to be exist."

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya