TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Basic Skincare untuk Mengatasi Jerawat Pasir, Bye Bye Beruntusan!

#IDNTimesLife Gunakan produk dengan kandungan yang tepat

Pexels.com/Sergey Zhumaev

Jerawat pasir merupakan istilah yang menggambarkan sebuah kondisi jerawat berukuran kecil dan berbintik dalam jumlah yang cukup banyak. Kondisi ini sangat umum dialami oleh kebanyakan orang, terutama saat hormon di dalam tubuh sedang meningkat.

Menghadapi masalah tersebut, kamu bisa coba melakukan tahapan basic skincare untuk mengatasi jerawat pasir yang cukup mudah berikut ini. Sederhana banget, lho!

1. Bersihkan wajah menggunakan face wash

IDN Times/Rizka Yulita

Salah satu penyebab utama jerawat pasir adalah karena produksi minyak pada kulit yang berlebih, ditambah kotoran menumpuk. Maka dari itu, bersihkan wajah setiap hari untuk mengurangi minyak berlebih dan kotoran yang menempel setelah beraktivitas seharian.

Kamu bisa menggunakan face wash dengan kandungan AHA dan BHA untuk memastikan bahwa kulit benar-benar sudah bersih dari kotoran dan minyak. Selain itu, pilih face wash yang bersifat gentle.

2. Aplikasikan toner eksfoliasi

Pexels.com/Anna Shvets

Penggunaan toner bertujuan untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan sumbatan pada jerawat pasir secara maksimal. Gak hanya itu, toner juga bermanfaat untuk membantu menghaluskan tekstur kulit yang kamu miliki. 

Untuk pemilihannya, disarankan menggunakan toner berjenis eksfoliasi dan memiliki kandungan AHA, seperti lactid acid dan glycolic acid. Gunakan toner eksfoliasi sebanyak 1-3 kali dalam seminggu atau menyesuaikan petunjuk dari produk yang kamu miliki.

Baca Juga: 5 Tahapan Skincare Pagi untuk Kulit Berjerawat, Sudah Tahu?

3. Gunakan serum sebagai perawatan tambahan

Pexels.com/Anna Shvets

Serum biasanya jadi pilihan untuk mengatasi jerawat pasir yang butuh perawatan tambahan yang lebih spesifik. Contohnya, meredakan kemerahan dan inflamasi pada jerawat pasir yang sudah meradang atau mengontrol produksi minyak berlebih.

Namun, dalam kondisi tersebut, disarankan untuk menggunakan serum yang mengandung beberapa bahan aktif, seperti niacinamide, zinc, green tea, dan tea tree.

4. Aplikasikan moisturizer

Pexels.com/Anna Shvets

Moisturizer akan selalu jadi hal yang sangat penting untuk digunakan, baik saat kondisi wajah kering maupun berminyak. Ini karena moisturizer berperan untuk mengunci kelembapan dan mencegah produksi minyak di kulit jadi semakin bertambah banyak.

Untuk penggunaannya, disarankan memilih moisturizer yang bertekstur gel atau lotion dengan formula oil free dan non-comedogenic. Bagi pemilik kulit sensitif, dianjurkan untuk menghindari moisturizer yang memiliki kandungan iritatif, seperti alkohol dan fragrance.

Baca Juga: 6 Tahap Night Skincare Routine untuk Kulit Berjerawat, Harus Teratur!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya