TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

12 OOTD Hijab Anggun untuk Bumil ala Chaca Thakya, Memesona Abis!

Simpel, namun buat pesona bumil makin terpancar

instagram.com/chacathakya15

Semua wanita di dunia ini pastinya selalu ingin terlihat paripurna dari ujung kepala hingga kaki. Tak terkecuali ketika mengandung. Pada saat inilah, biasanya wanita mengalami kebingungan dalam berpenampilan terutama saat mengenakan busana.

Tubuh yang mengalami kenaikan berat badan, selalu membuat repot ketika memilih pakaian. Namun, jika melihat aktris menawan Chaca Thakya, ia dapat terlihat maksimal seperti biasa. Pilihan busana yang ia kenakan saat hamil dapat dijadikan rekomendasi OOTD para bumil yang mengenakan hijab, lho! Seperti apa, ya?

1. Gamis dengan bagian rok berlapis dua dan terbuka ini manis banget, lho! Apalagi dengan motif garis vertikal dan pita di bagian perut atas

instagram.com/chacathakya15

2. Buat penampilan segar! Bumil juga bisa mengenakan celana kulot bermodel plisket, ditambah outer cerah ala calon mama satu ini

instagram.com/chacathakya15

3. Kak Chaca pencinta gamis, nih! Walaupun besar, motif yang dibuat vertikal di bagian depan dapat membuat para bumil terlihat kurus

instagram.com/chacathakya15

4. Gamis berbahan kain satin akan terlihat monoton, namun kamu bisa memilihnya dengan sedikit hiasan, seperti lace ini misalnya

instagram.com/chacathakya15

Baca Juga: Inspirasi Makeup Flawless ala Chaca Thakya 'Suara Hati Istri'

5. Jika jeli, gamis polos berwarna hitam ini anggun banget! Karena ia dihiasi dengan kain tule berwarna senada dari bagian dada hingga rok

instagram.com/chacathakya15

6. Warna-warna lembut akan membuat bumil lebih tenang dan tentunya segar. Seperti gamis longgar berwarna biru bercorak ini

instagram.com/chacathakya15

7. Punya banyak gamis polos di lemari? Agar tak membosankan dan terlihat seperti baru kamu bisa menambahkan kain tule atau lace seperti ini

instagram.com/chacathakya15

8. Tampilan serba pink yang manis untuk para bumil ala Kak Chaca. Agar tak monoton, pilihlah gamis layer dengan hiasan pita di bagian perut

instagram.com/chacathakya15

9. Kain bermotif batik juga dapat dijadikan gamis untuk bumil. Cukup padukan dengan hijab yang serasi, bumil siap jalan-jalan, nih!

instagram.com/chacathakya15

10. Tips untuk para hijabers yang ingin tampil gaya namun tetap syar'i, modifikasikan gamismu pada bagian lengan seperti ini. Unik, kan?

instagram.com/chacathakya

11. Fokus pada kaftan dengan hiasan di bagian depan yang dikenakan Kak Chaca ini, membuat visual orang-orang berpusat pada baby bump

instagram.com/chacathakya15

Baca Juga: Ragam Inspirasi Model Hijab ala Chaca Thakya, Ide Apik untuk Ramadan

Verified Writer

Aqeera Danish

edith

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya