TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Tanda Kamu Mulai Mengalami Good Girl Syndrome, Hati-hati!

Menjadi baik bukan berarti harus menyenangkan semua orang

ilustrasi perempuan muda (Unsplash.com/Anthony Tran)

Good girl syndrome merupakan sikap perempuan yang memaksakan diri menjadi pribadi yang baik dan menyenangkan orang lain meski harus mengorbankan perasaan maupun haknya sendiri. Fenomena ini biasanya disebabkan oleh standar dalam masyarakat tentang bagaimana seorang perempuan harus bersikap.

Meski sudah banyak perempuan yang berani speak up dan berhasil mengatasinya, tapi masih ada juga yang terkurung didalamnya tanpa tahu bagaimana cara keluar dari tuntutan yang dibebankan.

Alhasil, demi memenuhi standar sebagai perempuan baik, banyak pengorbanan yang diserahkan. Kalau kamu mulai merasakan tanda-tanda berikut ini, berarti kamu sudah mengalami 'gejala' good girl syndrome. 

1. Memaksakan diri tersenyum meski sedang gak nyaman

ilustrasi tersenyum (Unsplash.com/Lidya Nada)

Konsep perempuan baik biasanya disejajarkan dengan sikap ramah pada semua orang. Perempuan pun dibebankan dengan tampilan diri yang murah senyum.

Padahal, gak selamanya kondisi seseorang sedang mampu terus tersenyum. Ada kalanya perasaan sedih datang hingga lengkungan bibir pun terasa sulit mengembang.

Sayangnya, masyarakat seolah enggan memahami kondisi ini dan terus menuntut perempuan untuk selalu tersenyum, apa pun kondisinua. Alhasil, demi mendapat 'gelar' anak baik, perempuan mulai mengabaikan perasaannya sendiri dan terus tersenyum di hadapan semua orang.

Baca Juga: 5 Tips Langgeng Berhubungan dengan Tipe Cewek Alpha, Gak Sulit Kok!

2. Sulit menolak permintaan orang lain

Ilustrasi cewek muram (Unsplash.com/Stacey Gabrielle Koenitz Rozells)

Image perempuan baik juga gak lepas dari harapan atas sikap yang selalu siap sedia mengulurkan tangan demi membantu orang lain. Sayangnya, terkadang kebaikan ini justru kerap dimanfaatkan oknum tertentu untuk menekan mental perempuan agar selalu meloloskan permintaan orang lain.

Desakan sosial hingga keinginan untuk terus menjadi sosok yang baik di mata banyak orang akhirnya membuat perempuan merasa segan jika harus menolak sebuah permintaan. Mereka pun kerap merasa bersalah meski sebenarnya penolakan itu sendiri lumrah terjadi, apalagi jika memang menyulitkan untuk diterima.

3. Menuntut diri agar selalu mempersembahkan yang terbaik

ilustrasi perempuan muda (Unsplash.com/Anthony Tran)

Banyak perempuan yang terkekang oleh harapan masyarakat kemudian mulai menuntut lebih pada dirinya sendiri. Mereka merasa harus selalu mempersembahkan yang terbaik dari dirinya hingga mulai menjadi sosok yang perfeksionis.

Menjadi perfeksionis memang gak selalu buruk, hanya saja ada dampak negatifnya harus diwaspadai. Pasalnya, berlebihan dalam menuntut diri akan berpotensi terjebak dalam kondisi yang menyulitkan diri sendiri hingga kekecewaan yang besar saat merasa gagal memenuhi tuntutan.

4. Selalu ingin menyenangkan orang lain agar dianggap baik

ilustrasi perempuan muda (Unsplash.com/Priscilla Du Preez)

Membuat orang lain senang biasanya akan membawa kebahagiaan untuk diri sendiri. Konsep ini sebenarnya memang sejalan dengan pola pikir perempuan yang selalu ingin bahagia lewat membahagiakan orang-orang di sekitarnya.

Namun, tanpa sadar konsep ini juga mulai masuk dalam standar definisi perempuan yang baik. Alhasil, sikap yang selalu ingin menyenangkan orang lain terkadang terjadi karena faktor eksternal.

Perempuan seolah dipaksa terus membuat orang lain senang dan bahagia dengan sikap baik mereka. Padahal ada kalanya perempuan juga ingin membahagiakan diri sendiri saja tanpa harus lewat orang lain.

5. Gampang down saat mendapat kritik

ilustrasi menyendiri (Unsplash.com/Priscilla Du Preez)

Tuntutan untuk menjadi perempuan baik ternyata gak cukup hanya dengan berusaha sebaik mungkin. Sebab orang gak akan selalu bisa dipuaskan meski banyak perempuan sudah berusaha sekuat tenaga.

Gak heran kalau perempuan baik sekalipun tetap akan 'panen' kritikan dari banyak pihak. Sayangnya, saat mendapat kritik, tipe perempuan dengan gejala good girl syndrome akan jadi gampang down.

Mereka akan merasa gak mampu memenuhi standar yang diharapkan oleh masyarakat. Bukan lemah mental, tapi kritik tersebut masih datang di saat segala usaha sudah dilakukan hingga terasa makin menjatuhkan.

Baca Juga: 5 Cara Atasi Good Girl Syndrome, Masalah yang Buat Cewek Sulit Bahagia

Verified Writer

T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya