TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Memilih Jenis Catokan Rambut yang Sesuai dengan Tipe Rambutmu

Ampuh bikin rambut indah tanpa kusut

Unsplash/Shari Sirotnak

Tampilan rambut yang rapi sekaligus indah menjadi dambaan setiap perempuan. salah satu hal yang paling sering dilakukan adalah melakukan penataan rambut atau styling dengan menggunakan catokan rambut. Kebiasaan mencatok rambut dengan intensitas tinggi terkadang bisa membuat rambut mengalami kering, kusam bahkan rusak.

Nah, oleh sebab itu, sebaiknya kita memilih catokan yang terbuat dari bahan-bahan berkualitas dan sesuai dengan kondisi rambut. Berikut ini cara mudah memilih jenis catokan rambut yang baik dan benar, guys!

1. Kenali jenis rambut untuk menyesuaikan bahan maupun suhu alat catokan

Instagram/tuft.id

Hal pertama yang perlu pemula tekankan saat memilih catokan adalah jangan terpengaruh dengan brand yng menawarkan harga mahal maupun murah. Selain itu jangan pula hanya berpatok pada rekomendasi beauty influencer mengenai suatu produk. Ingat bahwa experience mereka belum tentu cocok dengan jenis dan kondisi rambutmu.

2. Catokan memiliki pengaturan suhu yang beragam

Instagram/tuft.id

Bila kamu memiliki jenis rambut yang cenderung kering dan tipis, disarankan untuk menggunakan hair tonic terlebih dahulu sebelum mengaplikasikan catokan. Pilih suhu 150 derajat celcius untuk menghindari rambut rusak yang diakibatkan suhu terlalu panas.

Namun, bila kamu memiliki rambut yang cukup tebal bisa mengatur suhu antara 180-200 derajat celcius dengan penggunaan hair tonic terlebih dahulu. Tingkatan suhu ini sudah cukup membuat tatanan rambut yang berbeda alias styling.

Baca Juga: Ngeri, Ini 5 Risikonya Jika Keseringan Pakai Alat Pelurus Rambut!

3. Catokan terbuat dari bahan-bahan yang aman bagi rambut

Foto istimewa

Saat ini banyak sekali jenis catokan yang menawarkan beragam model maupun fungsi. Kebanyakan catokan terbuat dari bahan berupa besi, titanium, keramik maupun tournaline.

"Ada baiknya memilih catokan yang dapat melepaskan ion negatif ketika dipanaskan. Karena pada dasarnya ion negatif ini tidak akan merusak rambut, ion negatif justru akan melindungi rambut, mempertahankan kelembaban dan keseimbangan rambut," kata ahli rambut TUFT Singapura, Sannie Wong di Jakarta.

4. Ukuran catokan disesuaikan dengan bentuk dan ketebalan rambut

Instagram/tuft.id

Ada beragam jenis catokan yang bisa kamu pilih. Ada baiknya kamu sesuaikan dengan ketebalan rambut, bila rambut cukup tebal sebaiknya memilih catokan yang memiliki diameter lebih lebar. Sedangkan rambut tipis, bisa memilih catokan yang memiliki ujung runcing.

Baca Juga: 5 Alasan Rambut Kamu Beruban Meski Masih Muda

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya