KPop girl group LE SSERAFIM yang debut pada tahun 2022, pastinya sudah tak asing lagi di matamu. Lagunya seperti "Fearless", "Eve, Psyche & the Bluebeard’s Wife", "Good Parts", "Perfect Night", hingga "Smart" pasti ada di dalam playlist-mu.
Dikenal bukan hanya lewat lagu-lagunya yang enerjik tersebut, member LE SSERAFIM yang terdiri dari Eunchae, Sakura, Chewon, Kazuha, dan Yunjin juga disorot seputar gaya riasan mereka. Maka, banyak penggemar ingin meniru gaya makeup sweet girl khas idol KPop yang manis dan cute. Tak jarang, penggemar menjadikannya sebagai ide riasan buat kencan, lho! Yuk, intip inspirasi makeup buat kencan ala member LE SSERAFIM di sini!
