Extrait de parfum adalah jenis parfum dengan konsentrasi minyak wangi tertinggi, yakni mencapai 20-40 persen. Itulah kenapa, jenis parfum ini dikenal dengan daya tahannya yang bisa mencapai 8 hingga 12 jam. Tak heran jika harganya biasanya dibanderol cukup mahal.
Walau begitu, kamu tidak perlu khawatir, berikut ada tiga rekomendasi extrait de parfum brand lokal yang bisa kamu dapatkan dengan harga di bawah Rp50 ribu. Varian wanginya pun beragam, mulai dari kombinasi buah dan bunga yang manis dan segar hingga aroma oriental gourmand yang hangat dan mewah. Let's check this out!