The Face Shop FMGT Pastel Cushion Blusher (https://shopee.co.id)
Berbeda dengan cushion blush di nomor sebelumnya, produk ini tidak menggunakan spons yang menyimpan cairan makeup. Produk ini justru berbasis powder yang padat.
Powder blush ini tersedia dengan warna-warna pastel untuk efek wajah fresh dan manis. Lengkap dengan puff aplicator yang lembut dan fluffy, membantu membaur blush di pipi tanpa efek powdery. Kandungan oil-control powder-nya membuat Pastel Cushion Blusher tahan lama dipakai.
Produk ini dibanderol seharga Rp179 ribuan. Namun, kamu masih bisa mendapatkan harga promo di official store pada momen-momen tertentu.
Dari keenam rekomendasi blush on di atas, produk mana nih yang paling menarik minatmu? Bagikan pendapatmu di kolom komentar, ya!