Konsistensi antara perkataan dan tindakan sering menjadi tolok ukur kedewasaan seseorang, terutama dalam relasi sosial maupun profesional. Banyak orang terlihat meyakinkan saat berbicara, tetapi perlahan kehilangan kepercayaan ketika tindakannya gak sejalan dengan ucapannya. Di titik ini, kepribadian memainkan peran penting karena cara berpikir dan mengambil keputusan sangat memengaruhi sikap sehari-hari.
Dalam kerangka MBTI, ada beberapa tipe cowok yang dikenal lebih stabil dalam memegang komitmen dan tanggung jawab. Mereka cenderung berhati-hati saat berbicara dan memastikan setiap janji memiliki dasar yang jelas. Kalau penasaran siapa saja tipe MBTI yang paling bisa dipegang omongannya, yuk bahas satu per satu sampai akhir!
