Mister World adalah salah satu kontes pria terbesar di dunia. Mister World berfokus pada pencarian sosok pria yang tidak hanya menarik secara visual tetapi juga memiliki kemampuan kepemimpinan dan karakter yang kuat. Sejak pertama kali digelar pada tahun 1996, kompetisi ini telah menjadi ajang bergengsi yang mempromosikan nilai-nilai positif seperti kepercayaan diri, kebugaran, dan kontribusi terhadap masyarakat.
Mister World 2024 akan menjadi edisi kesebelas dari kompetisi ini dan akan diselenggarakan pada tanggal 23 November 2024 di NovaWorld Phan Thiết, Bình Thuận, Vietnam. Di antara 65 peserta yang akan bersaing di Mister World 2024, Jeerawat Vatchasakol dari Thailand menjadi sorotan.
Nah, kali ini IDN Times akan mengajakmu berkenalan lebih dekat dengan Jeerawat Vatchasakol, Mister World Thailand 2024 melalui potretnya berikut ini.
