TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Suka Menghilang, 5 Zodiak Cowok Ini Konon Dikenal Hobi Ghosting

Bisa hilang waktu lagi sayang-sayangnya

hancinema.net

Dalam hubungan asmara, istilah ghosting sering digunakan untuk menjelaskan seseorang yang tiba-tiba menghilang tanpa alasan saat masa-masa PDKT. Tindakan ini tentu sangat menyakitkan, apalagi ketika sang gebetan sudah terlanjur nyaman dengannya.

Tentu, cowok-cowok yang hobi 'menghantui' ini perlu dihindari. Nah, ternyata karakter cowok yang hobi menghilang ketika masa PDKT ini konon bisa dilihat dari zodiaknya, lho. Penasaran? Yuk, simak di sini. 

1. Gemini

hancinema.net

Banyak orang senang menghabiskan waktu dengan cowok Gemini. Bagaimana tidak, mereka cepat bergaul, humoris, dan juga punya otak yang cerdas. Mengobrol dengannya gak hanya menyenangkan, tapi juga membuatmu semakin berwawasan.

Namun, kamu gak bisa terlalu nyaman, apalagi sampai jatuh cinta dengan cowok Gemini. Pemilik zodiak kembar ini lebih senang berhubungan kasual dan menikmati kebebasannya. Makanya, kalau mereka mulai menangkap sinyal 'serius' dari kamu, dia bisa tiba-tiba menghilang.

Baca Juga: Supaya Gak Kecewa, 5 Cara Keren Ketika Gebetan Tiba-tiba Ghosting 

2. Sagittarius

hancinema.net

Ghosting juga hal yang sangat umum dilakukan cowok Sagittarius. Bagaimana tidak, mereka menganggap PDKT sebagai sesuatu yang menyenangkan. Di satu sisi, mereka tidak mau kehilangan kebebasannya dengan menjalani hubungan yang lebih serius. Sayangnya, banyak orang yang mudah terperangkap pada pesona cowok Sagittarius. 

3. Aquarius

hancinema.net

Cowok Aquarius secara alami selalu melakukan ghosting pada gebetan. Pasalnya, pemilik zodiak berelemen udara ini gak hanya independen, namun juga terkenal 'detached' atau suka mengasingkan diri.

Sesungguhnya, mereka adalah pendengar dan teman yang sangat baik, sehingga mampu membuat banyak orang nyaman. Namun, ketika hubungan sudah mulai memakai emosi, mereka bisa menghilang untuk menyendiri.

4. Virgo

hancinema.net

Cukup sulit bagi cowok Virgo untuk benar-benar mau berhubungan serius dengan seseorang. Mereka adalah sosok yang perfeksionis, sehingga ingin pasangannya dan dirinya sendiri benar-benar siap sebelum serius.

Lantas dalam tahap PDKT, jangan kaget kalau cowok Virgo tiba-tiba ghosting. Mereka mendekatimu untuk melihat potensimu. Namun, kalau ternyata kamu gak sesuai, mereka gak bakal mau menghabiskan banyak waktu untuk berhubungan lagi.

Baca Juga: 5 Kondisi yang Perbolehkanmu Lakukan Ghosting dalam Hubungan

Verified Writer

clare livvi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya