TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bro, Ini 5 Cara Adil dalam Membagi Waktu antara Keluarga dan Pekerjaan

#IDNTimesLife Jangan berat sebelah!

ilustrasi keluarga (pexels.com/victoria borodinova)

Seorang pria yang sudah berumah tangga tidak bisa memilih untuk berat sebelah pada karir dan juga keluarga. Walau seringkali ada yang dikorbankan, ketika bisa membagi waktu dengan baik untuk keduanya, akan menghindari timbulnya masalah.

Ingin tahu caranya? Mari langsung saja kita simak penjelasannya di bawah ini. 

1. Sebaiknya punya target dalam menyelesaikan pekerjaan

ilustrasi bekerja (pexels.com/ivansamkov)

Sebagai kepala rumah tangga, seorang pria memang bertugas mencari nafkah. Namun tidak seharusnya mengesampingkan keluarga karena sibuk dengan pekerjaan tersebut.

Sebaiknya, kamu mempunyai target dalam menyelesaikan setiap pekerjaan yang ada hingga cepat terselesaikan. Agar nantinya, waktu bersama keluarga bisa dengan maksimal dipergunakan. Tidak seharusnya mengorbankan keluarga hanya karena kesibukan bekerja, ya, bro. 

2. Selalu profesional dalam bekerja

ilustrasi bekerja keras (pixabay.com/suky6661)

Sikap profesional dalam bekerja juga akan memberi dampak baik untuk kamu. Salah satunya mempunyai waktu yang maksimal dalam bekerja, sehingga pekerjaan tidak terbengkalai.

Dengan profesional, kamu akan dapat menyelesaikan pekerjaan sesuai harapan, sementara kepentingan keluarga juga tidak terabaikan. Sebaiknya, jangan pula mengorbankan pekerjaan hanya demi waktu bersantai yang berlebihan dengan keluarga. Harus pula bersikap profesional, ya.

Baca Juga: Bro, 5 Hal yang Dirasakan Pasangan Ketika Kamu Genit sama Cewek Lain

3. Batasi waktu antara pekerjaan dan waktu bersama keluarga

ilustrasi keluarga (pixabay.com/460273)

Sebisa mungkin, seorang pria juga bisa mengatur waktu antara pekerjaan dan bersama keluarga. Hal tersebut demi bisa membagi waktu keduanya dengan baik.

Saatnya bekerja, kamu harus bisa tepat waktu. Sedangkan ketika sudah waktunya pulang, segeralah pulang demi kualitas waktu bersama keluarga. Karena ingat, bro, keluarga menanti dan merindukanmu di rumah. 

4. Jangan lupakan waktu dan perhatian untuk keluarga

ilustrasi keluarga (pixabay.com/dan_park)

Gak seharusya kamu melupakan waktu dan gak memberikan perhatian kepada keluarga, hanya demi ambisi pekerjaan yang berlebih. Walau ingin karir dan pendapatan naik, gak semestinya kamu mengorbankan kebersamaan dengan keluarga. 

Karena, bisa saja keluarga merasa gak nyaman, hingga membuat hubungan kalian sedikit merenggang akibat kurangnya waktu bersama. 

Baca Juga: 5 Tips agar Pekerjaanmu Gak Menjadi Beban, Jadi Makin Enjoy Bro!

Verified Writer

Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya