Inilah Hasil Lengkap Final Mister Global 2023, India Jadi Pemenang!

Indonesia gagal masuk ke top 15

Thailand sukses menjadi tuan rumah ajang Mister Global 2023. Yup, sejak Kamis (16/11/2023) sebanyak 36 pria tampan dari seluruh berkumpul di provinsi Maha Sarakham untuk memperebutkan gelar Mister Global ke-9. Beragam kegiatan menarik pun dilakukan selama masa karantina, seperti pemotretan, fashion show, hingga berkunjung ke tempat wisata.

Malam final sendiri sukes digelar pada Minggu (26/11/2023) di provinsi Maha Sarakham, Thailand. Perhelatan malam final disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube Mister Global. Bagi kalian yang melewatkan kemasan malam finalnya, IDN Times berhasil merangkum hasil lengkap final Mister Global 2023 berikut ini. Disimak, yuk!

1. Top 15

Inilah Hasil Lengkap Final Mister Global 2023, India Jadi Pemenang!Top 15 Mister Global 2023 (instagram.com/dpidamuofficial)

Malam final dibuka dengan sesi opening number. Diiringi dengan instrumen khas Thailand, para finalis memperkenalkan dirinya secara bergantian di hadapan penonton. Menariknya, ditampilkan poin nilai pada tiga babak penting yakni interviewevening wear, dan swimwear.

Kemudian diumumkan diumumkan 15 finalis yang meraih akumulasi nilai tertinggi dalam ketiga babak tersebut dengan hasil sebagai berikut.

  1. Myanmar - Ye Thway Thiha
  2. Republik Dominika - Ruddy Alexander Taveras Vasquez
  3. Hong Kong - Oliver Cheung Chi Jie
  4. Nigeria - Shuaib Oluwaseyifunmi Sosanya Araga
  5. Ekuador - Bruno Barbieri Roggiero
  6. Swiss - Marcel Ignacio Riera
  7. Korea Selatan - Jeung Yoon Lim
  8. Meksiko - José Carlos Novelo Puerto
  9. Panama - Raúl Pinto Moran
  10. Afrika Selatan - Jonathan Albert Lambert
  11. Filipina - John Ernest Tan Ting
  12. Vietnam - Lê Hữu Đạt
  13. Taiwan - Kevin Davalos Wei Tai
  14. Chili - Álvaro Restovic Carvajal Flores
  15. India - Jason Dylan Bretfelean

Baca Juga: Hasil Akhir Mister Global Indonesia 2023, Sumatra Selatan Juara!

2. Top 10

Inilah Hasil Lengkap Final Mister Global 2023, India Jadi Pemenang!Top 10 Mister Global 2023 (instagram.com/dpidamuofficial)

Memasuki babak selanjutnya, top 15 dihadapkan pada personality interview. Secara singkat dan santai, pembawa acara memberikan pertanyaan mengenai kepribadian finalis. Sesi ini sangat penting karena top 15 dapat menunjukkan sisi berbeda dari mereka. Kemudian dilanjutkan dengan sesi swimwear. Kali ini, top 15 tampil memikat dan lincah dalam balutan swimwear biru.

Setelah melihat penampilan sebelumnya, diputuskan 10 finalis yang masih melenggang ke babak selanjutnya sebagai berikut.

  1. Meksiko - José Carlos Novelo Puerto
  2. Republik Dominika - Ruddy Alexander Taveras Vasquez
  3. Vietnam - Lê Hữu Đạt
  4. Hong Kong - Oliver Cheung Chi Jie
  5. Korea Selatan - Jeung Yoon Lim
  6. Chili - Álvaro Restovic Carvajal Flores
  7. India - Jason Dylan Bretfelean
  8. Taiwan - Kevin Davalos Wei Tai
  9. Afrika Selatan - Jonathan Albert Lambert
  10. Ekuador - Bruno Barbieri Roggiero

3. Top 5

Inilah Hasil Lengkap Final Mister Global 2023, India Jadi Pemenang!Top 5 Mister Global 2023 (instagram.com/dpidamuofficial)

Sebelum masuk ke babak top 5, finalis yang masih tersisa harus menghadapi sesi evening wear. Pada sesi ini, 10 finalis tampil penuh pesona dan elegan dalam balutan formal wear warna hitam yang telah mereka persiapkan sebelumnya. Setelah menilai penampilan mereka, dewan juri memutuskan top 5 finalis sebagai berikut.

  1. Chili - Álvaro Restovic Carvajal Flores
  2. India - Jason Dylan Bretfelean
  3. Vietnam - Lê Hữu Đạt
  4. Taiwan - Kevin Davalos Wei Tai
  5. Hong Kong - Oliver Cheung Chi Jie

4. Top 3

Inilah Hasil Lengkap Final Mister Global 2023, India Jadi Pemenang!Top 3 Mister Global 2023 (instagram.com/dpidamuofficial)

Lima finalis yang masih tersisa dihadapkan dengan sesi tanya jawab. Secara bergantian, kelima finalis memilih nomor yang berisi satu pertanyaan berbeda. Dalam waktu 30 detik, mereka diharuskan memberikan jawaban terbaik yang akan mempengaruhi hasil untuk babak selanjutnya.

Setelah mendengarkan jawaban dari para finalis, dewan juri memilih top 3 sebagai berikut.

  1. Chili - Álvaro Restovic Carvajal Flores
  2. India - Jason Dylan Bretfelean
  3. Hong Kong - Oliver Cheung Chi Jie

5. Hasil akhir

Inilah Hasil Lengkap Final Mister Global 2023, India Jadi Pemenang!Mister Global 2023, Jason Dylan Bretfelean (instagram.com/officialmisterglobal)

Sesi tanya jawab kembali menjadi sesi penentuan. Bedanya, kali ini top 3 mendapatkan satu pertanyaan yang sama. Dalam waktu 30 detik, finalis bergantian memberikan jawaban yang akan menentukan hasil akhir di malam final.

Berdasarkan banyak pertimbangan dan diskusi yang telah dilakukan, dewan juri sepakat memutuskan hasil akhir Mister Global 2023 sebagai berikut.

  1. Mister Global 2023 - Jason Dylan Bretfelean (India)
  2. Runner Up 1 - Oliver Cheung Chi Jie (Hong Kong)
  3. Runner Up 2 - Álvaro Restovic Carvajal Flores (Chili)

6. Penghargaan khusus

Inilah Hasil Lengkap Final Mister Global 2023, India Jadi Pemenang!Mister Photogenic di Mister Global 2023, Daniel William Wijaya (instagram.com/officialmisterglobal)

Selain mengumumkan para finalis yang lolos ke babak semifinal dan para pemenang, Organisasi Mister Global juga membagikan penghargaan khusus selama malam final berlangsung. Terdapat 13 penghargaan khusus yang diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada para finalis. Berikut adalah daftar pemenang penghargaan khusus Mister Global 2023.

  1. Best Charming Smile - Yi Fang Gao (Kanada)
  2. Best Model - Jordan O'neill Cintrón Jiménez (Puerto Riko)
  3. Best National Costume - Maligie Kamara (Sierra Leone)
  4. Mister Congeniality - Jeung Yoon Lim (Korea Selatan)
  5. Mister Photogenic - Daniel William Wijaya (Indonesia)
  6. Best Chinese Costume - Patihan Pengsook (Thailand)
  7. Mister Kaeng Leng - Jeung Yoon Lim (Korea Selatan)
  8. Mister Kalasin - Kevin Davalos Wei Tai (Taiwan)
  9. Mister Kalasin Popularity - Yi Fang Gao (Kanada)
  10. Mister Kantharawichai - Álvaro Restovic Carvajal Flores (Chili)
  11. Mister Popular of Mahasarakham - Kevin Davalos Wei Tai (Taiwan)
  12. Mister Soft Power - Ye Thway Thiha (Myanmar)
  13. Smart Chinese Guy - Oliver Cheung Chi Jie (Hong Kong)

Jason Dylan Bretfelean berhasil mempersembahkan gelar Mister Global pertama untuk India. Anyway, selamat memegang jabatan selama setahun ke depan, ya! Congrats, king!

Baca Juga: 31 Official Photoshoot Finalis Mister Teen Indonesia 2023, Stunning!

Rifai Photo Verified Writer Rifai

2:30

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya