14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan Alami

Mudah dilakukan di rumah

Rambut yang beruban terkadang membuat seseorang menjadi kurang percaya diri. Apalagi jika uban sudah muncul sejak usia muda. Namun, ada beberapa cara menghilangkan uban di usia muda yang aman, murah, dan mudah. 

Untuk diketahui, rambut yang beruban di usia muda bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti kelainan tiroid, defisiensi nutrisi, autoimun, sampai kebiasaan merokok. Karena itu, perlu perawatan dengan bahan-bahan alami untuk menghilangkan rambut yang beruban.

Apa saja bahan-bahan yang bisa digunakan untuk menghilangkan uban di kepala? Simak artikel ini, ya!

1. Jus lemon

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan Alamiilustrasi jus lemon (freepik.com/Azerbaijan-stockers)

Cara menghilangkan uban di usia muda yang pertama adalah menggunakan lemon. Kandungan dalam buah lemon dipercaya bisa membantu menghilangkan uban pada rambut dan merawat rambut yang rusak. Berikut cara penggunaannya:

  1. Jus 1-2 buah lemon, tergantung jumlah yang diinginkan.
  2. Campurkan 2 sendok teh jus lemon dan 2 sendok makan minyak kelapa.
  3. Panaskan campuran tersebut dan tunggu hingga agak hangat.
  4. Ratakan campuran tersebut ke seluruh kulit kepala hingga ujung rambut sambil dipijat.
  5. Diamkan kurang lebih 30 menit.
  6. Bilas dengan air bersih.
  7. Lakukan secara rutin 2 kali seminggu.

2. Rosemary

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan AlamiIlustrasi rosemary (pixabay.com/conerdesign)

Rosemary merupakan tanaman herbal yang baik untuk kesehatan tubuh, tidak terkecuali bagi kesehatan rambut. Berikut cara mengolah rosemary untuk menghilangkan uban:

  1. Isi 1/3 toples ukuran 250 ml dengan rosemary yang sudah dikeringkan.
  2. Isi toples dengan extra virgin olive oil hingga penuh.
  3. Letakkan toples di tempat cerah selama 4-6 minggu.
  4. Sesekali aduk atau kocok campuran minyak tersebut.
  5. Setelah 6 minggu, gunakan minyak ke rambut.

3. Bunga kembang sepatu

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan AlamiIlustrasi kembang sepatu (Pexels/Nitin Dhumal)

Kamu bisa menggunakan bunga dan daun kembang sepatu sebagai cara menghilangkan uban di usia muda sekaligus untuk menghilangkannya. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Hancurkan bunga dan daun dari tanaman kembang sepatu.
  2. Campurkan 3 sendok makan bunga yang sudah hancur dengan 3 sendok bubuk buah malaka. Tambahkan air secukupnya agar sedikit kental.
  3. Aplikasikan ke seluruh kulit kepala hingga ujung rambut sambil dipijat.
  4. Diamkan selama 30-45 menit.
  5. Bilas dengan sampo dan kondisioner.
  6. Ulangi setiap 2 kali seminggu.

Baca Juga: 8 Kondisioner Rambut Pria Terbaru dan Terbaik, Cek di Sini

4. Daun kari

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan Alamidaun kari (pixabay.com/Tanuj_handa)

Jangan salah, daun kari yang sering digunakan untuk menurunkan kolesterol dan gula darah ternyata juga termasuk salah satu cara menghilangkan uban di usia muda. Simak cara mengolahnya berikut ini.

  1. Rebus kira-kira segenggaman daun kari dengan 3 sendok makan minyak kelapa.
  2. Matikan, lalu diamkan sampai minyak dingin.
  3. Saring daun lalu oleskan minyak ke seluruh kulit kepala dan rambut sambil dipijat selama 15 menit.
  4. Diamkan selama 30 menit.
  5. Bilas dengan air bersih.

5. Bawang

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan Alamibawang merah (pexels.com/Miguel Á. Padriñán)

Kandungan vitamin C, E, dan A pada bawang merah dipercaya bisa memperkuat dan merawat rambut, termasuk rambut yang beruban. Berikut langkah-langkah mengaplikasikannya pada rambut:

  1. Hancurkan 1 buah bawang merah ukuran sedang, lalu campurkan dengan 1 sendok makan minyak zaitun.
  2. Saring menggunakan kain tipis atau saringan, lalu ambil cairannya.
  3. Aplikasikan campuran tersebut ke seluruh kulit kepala selama 10 menit.
  4. Diamkan selama 30 menit, lalu cuci rambut dengan sampo dan kondisioner.
  5. Lakukan secara rutin 2 kali seminggu.

Baca Juga: 16 Cara Menghilangkan Cat Rambut di Tangan, Mudah dan Ampuh!

6. Gambas

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan AlamiIlustrasi oyong (commons.wikimedia.org/Anna Frodesiak)

Cara menghilangkan uban di usia muda selanjutnya adalah dengan mengoleskan gambas atau oyong ke kulit kepala dan rambut. Ini adalah cara-caranya:

  1. Siapkan 1/2 cangkir gambas cincang yang sudah kering dan 1 cangkir minyak kelapa.
  2. Rendam gambas dalam minyak dengan toples kedap udara selama 3-4 hari.
  3. Setelah 3-4 hari, ambil 2 sendok minyak dan panaskan hingga agak hangat.
  4. Oleskan minyak yang masih hangat ke seluruh rambut dan kulit kepala selama 15 menit.
  5. Diamkan selama 30 menit, lalu bilas dengan sampo dan kondisioner.
  6. Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu.

7. Teh hitam

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan AlamiIlustrasi teh hitam (pixabay.com/DandelionL)

Cara mengolah teh hitam sebagai perawatan untuk menghilangkan uban adalah berikut ini.

  1. Rebus 2 sendok teh hitam dengan segelas air.
  2. Setelah mendidih, diamkan hingga dingin dan saring.
  3. Oleskan cairan teh tadi ke seluruh rambut dan kulit kepala sambil dipijat.
  4. Diamkan selama 1 jam, lalu bilas dengan air bersih.

Baca Juga: Kenali 7 Penyebab Rambut Kering dan Cara Merawatnya, Catat!

8. Kopi

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan Alamiilustrasi bubuk kopi (healthyom.com)

Jangan salah, kopi juga bisa bermanfaat untuk membantu rambut kamu terbebas dari uban, berikut ini cara mengolahnya:

  1. Sediakan 5 sendok makan henna bubuk, 1 sendok makan kopi, dan 1 gelas air.
  2. Rebus kopi dengan segelas air dan tambahkan 5 sendok henna.
  3. Aduk sampai tercampur rata.
  4. Aplikasikan campuran tersebut ke seluruh rambut dan kulit kepala hingga merata.
  5. Diamkan selama 3-4 jam, lalu bilas dengan sampo dan kondisioner.
  6. Ulangi setiap 3 minggu sekali.

9. Minyak almond

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan AlamiIlustrasi minyak alami (Pexels.com/Pixabay)

Minyak-minyak alami bisa digunakan sebagai cara menghilangkan uban di usia muda. Salah satu minyak alaminya adalah minyak almond. Berikut cara mengaplikasikannya:

  1. Campurkan minyak almond, jus lemon, dan jus buah malaka dengan perbandingan 1:1:1.
  2. Gunakan campuran tersebut dengan mengoleskannya ke rambut dan kulit kepala hingga merata.
  3. Diamkan beberapa menit, lalu bilas dengan air bersih.
  4. Bisa dilakukan setiap hari.

10. Minyak biji wijen

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan AlamiImage by jcomp on Freepik" target="_blank">Ilustrasi minyak biji wijen (freepik.com/jcomp)

Selain minyak almond, minyak alami yang bisa digunakan untuk membantu menghilangkan uban di usia muda adalah minyak biji wijen. Berikut cara mengolah dan menggunakannya pada rambut.

  1. Campurkan 2 sendok makan minyak biji wijen dan 2 sendok makan minyak kelapa.
  2. Rebus campuran tersebut sebentar.
  3. Oleskan campuran yang masih hangat tadi ke kulit kepala dan rambut sambil dipijat selama 15 menit.
  4. Biarkan selama 30 menit, lalu dibilas.
  5. Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu.

Baca Juga: Cara Bleaching Rambut Pria untuk Pemula, Aman Dicoba di Rumah

11. Minyak jarak

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan Alamiilustrasi minyak jarak (pexels.com/Pixabay)

Minyak jarak juga dikenal sebagai bahan alami yang bisa merawat dan melembapkan rambut, sehingga rambut lebih sehat dan diklaim bisa mencegah tumbuhnya uban. Berikut cara mengolah dan mengaplikasikannya:

  1. Campurkan 2 sendok minyak kelapa dan 2 sendok makan minyak jarak, lalu rebus sebentar hingga hangat.
  2. Oleskan campuran minyak hangat ke kulit kepala dan seluruh rambut selama 15 menit, sambil dipijat.
  3. Diamkan selama 30 menit, lalu bilas dengan sampo dan kondisioner.
  4. Lakukan 2-3 kali seminggu.

12. Minyak samin

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan Alamiilustrasi minyak samin (instagram.com/kahuripan_keju_lembang)

Minyak samin juga bisa digunakan sebagai cara menghilangkan uban di usia muda. Berikut cara mengolahnya:

  1. Langsung oleskan minyak samin ke seluruh kulit kepala secara merata, sambil dipijat.
  2. Lakukan juga ke seluruh rambut.
  3. Biarkan beberapa menit saja, lalu bilas dengan air bersih.
  4. Lakukan 2 kali seminggu.

Baca Juga: 10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!

13. Jahe

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan Alamiilustrasi jahe (unsplash.com/Julia Topp)

Tidak salah lagi, selain minumannya bisa untuk menghangatkan tubuh saat cuaca dingin, jahe juga bermanfaat untuk merawat rambut dan mengurangi rambut yang beruban. Berikut ini langkah-langkah untuk menggunakannya:

  1. Siapkan 1 sendok teh jahe yang sudah diparut
  2. Campurkan jahe dengan 1 sendok madu, lalu minum
  3. Lakukan secara rutin setiap hari

Baca Juga: 10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!

14. Lada hitam

14 Cara Menghilangkan Uban di Usia Muda dengan Bahan AlamiIlustrasi biji lada hitam (unsplash.com)

Lada hitam yang biasanya menjadi campuran bahan masakan ternyata juga bisa digunakan untuk merawat rambut yang beruban dan rusak. Ini caranya:

  1. Campurkan 1 sendok makan bubuk lada hitam dan 1 sendok teh jus lemon ke dalam setengah cangkir kecil
  2. Aplikasikan campuran tersebut ke kulit kepala sambil memijatnya
  3. Biarkan selama 1 jam, lalu bilas dengan air bersih

Nah, demikian tadi beberapa cara menghilangkan uban di usia muda dengan bahan-bahan alami yang bisa kamu coba sendiri di rumah. Dengan melakukannya secara rutin, uban di rambut kamu akan hilang dan kamu akan tampil lebih percaya diri.

Baca Juga: 10 Harga Potong Rambut Termahal di Dunia, Ada yang Sampai Miliaran!

Topik:

  • Yogama W
  • Wahyu Kurniawan
  • Yunisda D
  • Jumawan Syahrudin
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya