Miss Grand International (MGI) All Stars merupakan edisi spesial dari ajang Miss Grand International yang menghadirkan konsep berbeda dan lebih kompetitif. Pada edisi ini, para finalis yang bertanding berasal dari berbagai kontes kecantikan dan dikenal sebagai pageant fighter dengan pengalaman panggung yang kuat. MGI All Stars dirancang sebagai perayaan prestasi, konsistensi, dan daya juang para ratu kecantikan yang telah teruji di tingkat nasional maupun internasional.
Kontes bergengsi ini dijadwalkan berlangsung di Thailand. Sebagai negara tuan rumah, Thailand akan diwakili oleh Tharina Botes dalam ajang MGI All Stars 2026. Kehadirannya membawa ekspektasi besar, mengingat Thailand memiliki rekam jejak kuat dalam dunia pageant internasional.
Nah, kali ini IDN Times akan mengajakmu berkenalan dengan Tharina Botes, finalis MGI All Stars 2026 dari Thailand. Simak sampai akhir, ya!
