Zee Pruk dikenal sebagai salah satu aktor muda Thailand yang memiliki gaya fashion kasual dengan sentuhan street style yang kuat. Dalam berbagai penampilannya, jaket menjadi item andalan yang kerap ia gunakan untuk menciptakan look yang santai namun tetap stylish.
Mulai dari jaket denim, bomber, hingga outer berpotongan oversized, gaya Zee Pruk mampu menghadirkan kesan effortless cool yang mudah diaplikasikan dalam aktivitas sehari-hari. Bagi kamu yang tertarik mencoba gaya styling-nya, coba simak beberapa inspirasi di bawah ini, yuk!
