Bagi para pecinta drama Tiongkok, nama Zhang Ling He tentu sudah tidak asing lagi, baik karena kemampuan aktingnya maupun penampilannya yang selalu terlihat memukau. Aktor bertubuh tinggi ini dikenal sangat piawai dalam urusan padu padan busana, terutama dalam teknik layering jaket yang membuat penampilannya selalu tampak berwibawa dan berkelas.
Teknik tumpuk pakaian ini memang menjadi kunci untuk menciptakan dimensi pada outfit, dan Zhang Ling He sukses membuktikan bahwa penggunaan jaket, mulai dari denim, leather, hingga sweater, bisa menonjolkan sisi karismatik tanpa terlihat berlebihan.
Jika kamu ingin tampil lebih modis di berbagai kesempatan, menyontek gaya layering ala Zhang Ling He adalah langkah yang sangat tepat. Yuk, simak delapan inspirasi OOTD layering jaketnya di bawah ini!
