TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Baju Tidur Pria yang Adem dan Nyaman, Harga Terjangkau!

Bikin tidurmu makin nyaman dan tetap stylish

ilustrasi baju tidur pria (unsplash.com/Devin Phaly)

Tak banyak orang tahu bahwa salah satu faktor yang membuat tidur makin nyaman dan lelap adalah pakaian yang dikenakan. Coba bayangkan, bagaimana rasanya ketika tidur kamu memakai pakaian atau baju yang terlalu ketat, bahannya panas, dan kaku, akan sangat mengganggu dan tidak nyaman bukan?

Agar tidurmu lebih pulas, tidak ada salahnya kamu memiliki baju tidur atau biasa juga disebut piyama. Meskipun piyama identik dengan wanita, saat ini banyak juga kok baju tidur keren yang dibuat khusus untuk pria.

Nah, bila kamu mencari baju tidur yang berkualitas, adem, nyaman dan harganya masih ramah di kantong, berikut adalah 5 rekomendasi baju tidur pria terbaik versi kami. Apa saja produknya? Simak sampai selesai ya!

1. Nyonya Piyama

ilustrasi baju tidur pria (tokopedia.com)

Pertama ada baju tidur dari merek Nyonya Piyama yang dikenal sebagi baju tidur yang adem dan nyaman ketika dipakai. Hal ini berkat material baju tidur ini yang terbuat dari bahan katun berkualitas yang juga lembut saat dipakai.

Total Nyonya Piyama menyediakan 12 pilihan warna polos dan puluhan baju tidur bermotif yang bisa kamu beli. Dengan harga Rp180 ribu hingga Rp200 ribuan kamu sudah mendapatkan satu set baju tidur beserta celananya.

Baca Juga: 18 Merek Celana Dalam Pria Terbaik dan Nyaman Dipakai, Cek Bro!

2. Jane Frey Piyama Motif Abstrak

ilustrasi baju tidur pria (tokopedia.com)

Kedua, ada baju tidur dari Jane Frey yang cocok buat kamu yang suka produk yang colorful atau tidak polosan. Merek ini total menyediakan 16 motif abstrak yang keren mulai dari corak warna gelap hingga terang dengan harga Rp200 ribuan.

Baju tidur ini terbuat dari bahan kain rayon sehingga dingin dan lembut ketika dipakai tidur. Selain bisa dipakai tidur, baju ini juga masih cocok dipakai hangout, santai atau kegiatan harian karena desainnya yang tidak seperti baju tidur.

3. Velvet Avenue Kimono

ilustrasi baju tidur pria (tokopedia.com)

Ketika ada baju tidur dengan model kimono khas Jepang dari merek Velvet Avenue. Produk ini terbuat dari bahan kain satin yang lembut dan sangat halus sehingga nyaman ketika dipakai tidur.

Velvet Avenue juga menyediakan beberapa baju tidur kimono dengan beragam motif, dan bisa kamu pilih sesuai seleramu. Dengan harga Rp185 ribu saja, kamu sudah bisa dapat baju tidur yang akan membuat tampilanmu tetap cool walaupun saat tidur.

4. Chelyne Stelan Manset Piyama

ilustrasi baju tidur pria (shopee.co.id)

Keempat ada baju tidur yang berbentuk setelan manset dari merek Chelyne. Baju ini cocok buat kamu yang tinggal di daerah yang punya suhu dingin karena punya desain agak ketat dan terbuat dari bahan spandek yang dikenal hangat.

Keunggulan baju tidur ini salah satunya terdapat lubang khusus di depan alat kelamin sehingga memudahkanmu ketika hendak buang air kecil. Dengan harga Rp130 ribuan kamu bisa memilih baju tidur ini dalam 5 pilihan warna, yakni hitam, abu, putih, dan biru tua.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Merek Celana Boxer Terbaik untuk Pria, Bikin Nyaman!

Verified Writer

Candra Septian Bantara

Mahasiswa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya