TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Tips Berpakaian Buat Cowok Saat Wawancara Kerja

Kuncinya adalah tahu dengan siapa kita berhadapan

talkingimage.co.uk

Keberhasilan dalam proses wawancara kerja adalah bagaimana mempersiapkan segala sesuatu dengan baik, termasuk berpenampilan. Di seluruh dunia, pria nggak kesulitan mencari pakaian untuk wawancara kerja. Cukup memakai kemeja, celana panjang, sepatu, dasi dan jas. Tapi apakah cuma sesederhana itu?

Ternyata untuk dapat berhasil melewati wawancara kerja, berpakaian yang auto rapi saja masih kurang. Seorang konsultan HRD, Lois Krause mengatakan kunci keberhasilan adalah tahu harus berhadapan dengan siapa. Ini cangkupannya luas, bisa orang atau perusahaan.

Maka penting untuk kita mengenal seperti apa perusahaan yang kita datangi. Karena untuk menjadi bagian dari mereka, kita harus bertingkah seperti mereka. Di antaranya adalah cara berpakaian. Nah, simak 6 tips berpakaiannya nih, bro kalau kamu mau wawancara kerja!

1. Observasi tempat kamu bekerja

pexels.com/@caio

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah cari tahu seperti apa perusahaan tempatmu kerja kelak. Setiap perusahaan memiliki aturan berpakaian masing-masing. Apakah mereka memiliki seragam atau gak? Semua bisa diketahui dengan browsing atau tanya sama salah satu karyawan sana.

Perhatikan juga perusahaan tempatmu kerja nanti. Apakah kamu mau ke corporate atau startup? Perusahaan corporate umumnya mewajibkan berpakaian formal. Sedangkan perusahaan startup lebih santai. 

Selain itu, bidang apa yang kamu pilih juga menentukan cara berpakaian. Jika kamu memilih kerja di bidang keuangan, hukum, pemerintahan, kedokteran maka kenakan jas.

Namun kalau kamu mau kerja di bidang media, teknologi, pendidikan, engineering, pemasaran atau apa pun yang gak menuntut formalitas kenakan kemeja dan celana chinos. 

Baca Juga: 10 Style Simpel ala Kenny Austin yang Bisa Tingkatkan Percaya Dirimu

2. Berpakaian seolah berada di posisi yang kamu inginkan

talkingimage.co.uk

Setelah tahu perusahaan apa yang kamu datangi, berikutnya adalah membuat kesan positif dengan cara berpenampilan. Khususnya kamu yang melamar posisi strategis seperti eksekutif, CEO dan sejenisnya. Jika kamu melamar posisi CEO maka kamu harus berpenampilan seperti CEO pada umumnya.

Hal itu menunjukkan bahwa kamu menghargai perusahaan dan menyadari posisimu akan dilihat banyak orang. Jika kamu menyepelekan masalah berpakaian, maka harga dirimu jatuh di mata bawahanmu.  

Namun tetap kembali industri apa yang kamu datangi, gaya berpakaian perusahaan tersebut dan posisi yang kamu pilih. Karena semua gak bisa dipukul rata.

3. Pilih pakaian yang klasik dan kasual

instagram.com/gentleman.expert

Selama proses wawancara, posisi apa pun yang kamu apply, usahakan memilih pakaian yang kasual dan klasik. Karena pewawanacara akan menanyakan pencapaianmu, bukan menilai pakaianmu. Kecuali kalau kerjaanmu sebagai entertainer

Jika kamu sedang wawancara di perusahaan formal yang mewajibkan memakai jas, rekomendasi yang disarankan adalah pilih yang warna abu-abu atau biru tua dengan kemeja putih dan dasi. Hindari memakai pola yang nyeleneh ketika wawancara kerja untuk pekerjaan yang terikat dengan undang-undang.

4. Fokus pada pakaian yang pas dengan badan

howtospendit.ft.com

Inti dari berpakaian adalah pas dengan ukuran badan. Hal ini berlaku baik pakaian formal atau kasual. Ada baiknya sebelum wawancara kerja, kamu cari pakaian yang fit dengan badanmu dan pastikan gak kusut.

Jika diperlukan, cuci dan setrika dahulu pakaianmu atau beli baru kalau dirasa kekecilan atau kegedean. Jika pakaianmu banyak kusutnya maka kemungkinan kamu dipandang serius semakin kecil. Namun itu bisa diatasi jika kamu memilih pakaian yang pas dengan badan dan gak kusut. 

5. Jaga kebersihan diri

pexels.com/@jibarofoto

Kebersihan diri juga harus diperhatikan setelah urusan pakaian. Khususnya pada area kepala dan wajah, karena area tersebut akan terlihat dengan jelas oleh pewawancara. Lalu bagaimana mengatasinya?

Sebelum wawancara, pergi ke tempat cukur dan rapikan rambutmu. Pastikan datang ke tempat cukur yang kamu percaya. Apalagi kalau yang punya brewok, segera cukur, karena bisa si pewawancara memperhatikan hal begituan. Walau sebagian orang menganggap punya brewok itu keren, tapi belum tentu bagi pewawancara.

Baca Juga: 6 Tips Wawancara Kerja yang Bikin HRD Terpikat, Pasti Diterima Deh!

Verified Writer

Ishak Okta Sagita

engineering wannabe

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya