TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Hai Pria Kurus, Ikuti 6 Cara Berbusana Ini Biar Badan Terlihat Berisi

#CowokBanget Kamu bakal tampil lebih PD!

instagram.com/iqbaal.e

Bagi sebagian pria, tubuh yang terlalu kurus bisa mengurangi kepercayaan diri. Namun, masih banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengakali persepsi tersebut. Dengan pilihan busana yang tepat, tubuh yang kurus akan terlihat lebih berisi dan membangkitkan kepercayaan diri.

Seperi apa cara menguliknya? Simak tips berikut ini.

1. Pilih warna yang klop

guerillafx.com

Caranya adalah dengan memilih pakaian berwarna cerah. Dengan warna-warna cerah, tubuh akan terlihat lebih berisi. Sementara warna gelap akan terlihat lebih ramping.

Nah, mengenakan yang ada coraknya dan bagaimana bentuk coraknya tidak apa-apa, asalkan memiliki warna cerah sudah cukup membantu membuat tubuh lebih berisi.

2. Pakai pakaian yang fit

snapdeal.com

Pilih pakaian yang sesuai dengan tubuh, sehingga badan lebih terlihat, sehingga tubuh terkesan lebih berisi banyak. Tapi harus hati-hati memilih pakaian yang pas. Jika salah pilih, maka pakaian yang memang ukurannya kekecilan, bisa dianggap fit.

Cara mendeteksi dan membedakan baju kekecilan dengan baju yang pas adalah saat kancing baju dikancingkan pada ukuran baju yang kecil akan tertarik dan membentuk pola "X" di sekitar kancing-kancing dada.

3. Pakai baju bermotif? Pilih yang ukuran motifnya sedang

koovs.com

Agar tampil lebih berisi, gunakan kemeja yang bermotif horizontal. Selain itu, jika ingin mengenakan baju dengan motif kotak-kotak, pilih dengan gaya kotak kecil. Hal itu bisa membantu membuat ilusi mata untuk membuat tubuh terlihat lebih berisi.

4. Kenakan jaket

sohu.com

Menggunakan jaket adalah salah satu alternatif yang bisa dicoba. Namun, yang perlu diperhatikan adalah gunakan ukuran jaket yang pas hanya sampai pinggang. Tidak boleh kurang ataupun lebih.

Penggunaan jaket yang panjang di bawah pinggang hanya akan memperkuat kesan kurus.

5. Hindari baju model v-neck

tscapparel.com

Baju model v-neck terkadang digunakan untuk menciptakan kesan ramping. Karena itu hindari pakaian dengan kerah V. Sebaiknya gunakan kaos atau t-shirt dengan kerah bulat atau dengan kerah tinggi untuk memperkuat kesan berisi.

Verified Writer

Riyan Sumarno

♐ Bermimpi, Bergegas, Berusaha, Berdoa dan Sukses!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya