12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!

Tampak lebih modern dan stylish

Beberapa tahun ke belakang, Korea Selatan menjelma jadi salah satu kiblat budaya populer bagi masyarakat dunia, termasuk Indonesia. Tidak terkecuali dengan gaya rambut yang digunakan oleh seleb atau artis pria di Negeri Ginseng tersebut.

Gaya rambut two block menjadi salah satu potongan yang paling sering dipakai oleh artis dalam drama Korea hingga grup idola KPop. Gaya rambut ini juga menjamur di kalangan anak muda di Indonesia. Penasaran seperti apa model rambutnya?

Berikut IDN Times sajikan 12 inspirasi model gaya rambut two block spesial buat kamu, bro! Simak selengkapnya di IDN Times!

1. Middle part

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Rambut middle part termasuk variasi gaya rambut two block (pinterest.com)

Salah satu jenis gaya rambut two block yang paling populer adalah middle part. Gaya rambut ini cocok buat kamu yang punya rambut lurus bergelombang. Rambut ini memiliki belahan di tengah dengan perbandingan 60:40. Hasilnya akan terkesan casual dan santai, tetapi tetap cool!

2. Side swept

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Gaya rambut side swept korean style (pinterest.com)

Potongan rambut side swept punya sedikit kemiripan dengan middle part. Bedanya, gaya rambut ini lebih pendek dan belahan rambutnya tidak berada di tengah. Melainkan sekitar 70:30 dan pada sisi 30%-nya disisir ke belakang. Pokoknya auto cakep, deh!

3. Semi undercut

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Model gaya rambut semi undercut korea (pinterest.com)

Kalau jenis gaya rambut two block yang satu ini, bagian sampingnya dicukur pendek seperti potongan undercut pada umumnya. Lalu, rambut bagian atas bisa disisir ke belakang atau dijadikan sebagai poni ke depan. Keduanya sama-sama keren, tergantung keinginanmu.

4. Slicked

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Gaya rambut slicked korea (pinterest.com)

Gaya rambut berikut ini sesuai namanya, yaitu rapi dan licin. Gaya rambut slicked bisa kamu dapatkan dengan mencukur pendek bagian samping. Lalu, bagian atas ditata rapi ke belakang. Supaya hasilnya maksimal, kamu bisa menggunakan pomade atau hair powder.

5. Poni depan

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Model rambut poni depan pria korea adalah variasi gaya rambut two block (pinterest.com)

Poni depan juga menjadi salah satu jenis gaya rambut two block yang paling sering menjadi inspirasi potongan rambut masyarakat Indonesia. Biasanya, gaya rambut ini dipilih karena ingin menutupi bagian jidat yang lebar atau orang yang ingin menampilkan rambut yang lebih bertekstur.

6. Wavy

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Gaya rambut wavy artis Korea (pinterest.com)

Nah, gaya rambut ini bakal keren banget kalau kamu punya rambut yang bergelombang secara natural. Meski begitu, buat kamu yang berambut lurus juga bisa dibuat bergelombang dengan melakukan treatment di barbershop langganan kamu.

7. Curly

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Variasi gaya rambut two block adalah potongan curly pria korea (pinterest.com)

Jenis gaya rambut two block yang satu ini diperuntukkan khusus buat yang berambut keriting. Tesktur curly pada rambutmu bisa kamu tonjolkan dengan hanya memotong bagian samping dan belakang, lalu membiarkan bagian atas. Jangan lupa lakukan styling dengan hair powder agar rambutmu tak terlalu lemas.

8. 90s heartthrob

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Gaya rambut 90s heartthrub (pinterest.com)

Buat kamu anak 90-an yang ingin tetap mengikuti tren gaya rambut terkini, maka potongan rambut satu ini adalah solusinya. Model 90s heartthrob memiliki belahan rambut di tengah dengan bagian samping yang masih tebal. Kamu bisa menyisirnya ke belakang maupun membiarkannya apa adanya. Sama-sama keren, kok!

9. Wet look

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Variasi gaya rambut two block adalah potongan wet look ala Korea (pinterest.com)

Sesuai namanya, jenis gaya rambut two block satu ini menonjolkan kesan seperti rambut yang basah. Oleh sebab itu, tidak semua orang bisa menggunakan gaya rambut ini. Hanya akan cocok buat kamu yang berambut lurus tipis dan panjang. Tujuannya supaya menampilkan rambut yang jatuh dan lurus.

10. Highlights

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Variasi gaya rambut two block dengan highlights pada pria (pinterest.com)

Memadukan gaya rambut two block dengan highlights adalah pilihan yang tepat. Rambutmu akan terlihat memiliki banyak layer. Terlebih jika kamu memilih warna yang cerah, maka akan membuat penampilanmu tampak lebih mewah.

Baca Juga: 15 Model Rambut Pria Korea Terkeren, Bikin Pangling!

11. Undercut with color

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Variasi gaya rambut undercut with colour Korea (pinterest.com)

Jika sebelumnya sudah terdapat model undercut, maka yang satu ini bisa menjadi opsi lain, yakni dengan mewarnainya. Kombinasi ini bisa memberikan kesan kalau kamu adalah orang yang modern dan fun. Cobain, yuk!

Baca Juga: 10 Inspirasi Gaya Rambut Mullet Pria Populer, Nyentrik Abis!

12. Little mullet

12 Ide Gaya Rambut Two Block ala Pria Korea, Kekinian!Variasi gaya rambut two block dengan little mullet (pinterest.com)

Jika potongan mullet yang kamu ketahui identik dengan rambut panjang ke belakang, maka kamu wajib coba variasi gaya rambut yang satu ini. Little mullet menjadi salah satu variasi gaya rambut two block yang bisa kamu cobain. Bedanya, rambut bagian belakang sedikit lebih panjang dan rambut di pelipis dicukur.

Nah, demikianlah 12 ide model gaya rambut two block yang bisa jadi inspirasi rambutmu selanjutnya. Yang terpenting adalah kamu perlu mengonsultasikannya dengan barber langgananmu, ya!

Baca Juga: 12 Gaya Rambut Pendek Pria Sesuai Bentuk Wajah, Mana Favoritmu?

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Wahyu Kurniawan
  • Yunisda Dwi Saputri
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya