7 Jenis Dompet Pria dengan Penjelasan Fungsinya, Biar Paham!

Tampil keren dan stylish

Dompet memang menjadi salah satu fashion statement buat cewek, tapi bukan berarti cowok gak perlu memusingkan soal dompet lho, bro. Untuk urusan dompet mungkin cowok lebih cenderung memilih dompet yang sesuai dengan fungsinya dibandingkan bentuknya.

Tentu akan menjadi nilai plus jika dompet yang kita pilih mempunyai desain yang keren. Jadi kamu bisa memaksimalkan gaya berpadu padan kamu sehari-hari ketika sedang mengeluarkan dompet.

Untuk kamu yang sedang mencari dompet, berikut ini ada tujuh jenis model dompet pria dengan penjelasan fungsinya yang juga siap dipakai sebagai pelengkap penampilan kamu sehari-hari. Simak sampai habis ya bro!

1. Bifold Wallet

7 Jenis Dompet Pria dengan Penjelasan Fungsinya, Biar Paham!Ilustrasi dompet pria (instagram.com/ceurf)

Dari semua model dompet, jenis inilah yang paling sering digunakan oleh para cowok. Ciri khas dari dompet bifold yaitu terdapat kompartemen dari dua sisi yang berbeda, dua buah di kanan dan di kiri.

Tiap bagian kompartemen bisa digunakan untuk menyimpan kartu atau identitas diri seperti SIM dan KTP. Uang tunai bisa diselipkan di tengah, namun akan terlipat dua karena dompet tipe ini memang tipe lipat.

2. Trifold Wallet

7 Jenis Dompet Pria dengan Penjelasan Fungsinya, Biar Paham!Ilustrasi dompet pria (instagram.com/arani_luxury)

Selain bifold, dompet jenis trifold ini juga cukup populer di kalangan cowok. Desain dompet ini mirip dengan bifold sehingga sering dianggap sebagai jenis yang sama, padahal dari bentuknya pun berbeda.

Dompet jenis ini mempunyai tiga buah kompartemen, sehingga cocok digunakan bagi kamu yang memiliki banyak kartu seperti kartu kredit, kartu identitas dan kartu member. Buat kamu yang punya banyak kartu, dompet ini cocok banget untuk dipakai.

3. Money Clipper Wallet

7 Jenis Dompet Pria dengan Penjelasan Fungsinya, Biar Paham!Ilustrasi dompet pria (instagram.com/garlic_leather_goods)

Mungkin terdengar asing dengan dompet ini, tetapi lumayan populer di luar sana. Dompet ini mempunyai ciri khas dengan clipper yang digunakan untuk mencapit uang kertas sehingga mudah dibawa kemana-mana dan dikeluarkan dengan cepat.

Selain itu, dompet yang memiliki ukuran kecil ini juga bisa dipakai untuk membawa beberapa kartu penting saja, seperti kartu identitas dan kartu kredit. Dompet ini tidak cocok untuk menyimpan uang koin dalam jumlah banyak.

Baca Juga: 5 Langkah Merawat Dompet Pria Sesuai Bahan, Jadi Awet dan Tahan Lama! 

4. Slim Wallet

7 Jenis Dompet Pria dengan Penjelasan Fungsinya, Biar Paham!Ilustrasi dompet pria (instagram.com/aviatorwallet)

Desain dompet yang minimalis ini akan cocok buat gaya kamu sehari-hari. Dompet ini tidak bisa menyimpan uang tunai dalam jumlah yang banyak dan hanya dapat menampung beberapa kartu saja karena sedikitnya ruang penyimpanan.

Bagi kamu yang ingin tampil fleksibel dan tidak ribet, dompet ini sangat direkomendasikan untuk kamu. Tapi harus diingat, dompet ini tidak cocok untuk kamu yang sering bawa uang banyak untuk shopping atau menyimpan uang receh.

5. Coin Wallet

7 Jenis Dompet Pria dengan Penjelasan Fungsinya, Biar Paham!Ilustrasi dompet pria (instagram.com/kihuni91)

Dompet ini sangat identik untuk membawa uang dalam bentuk koin maupun uang kertas. Sebenarnya dompet ini tidak begitu populer di Indonesia, karena mayoritas transaksi kita dilakukan dengan uang kertas. Belum lagi membawa kartu debit, kredit dan kartu-kartu lainnya.

Coin wallet bisa kamu gunakan sebagai pelengkap slim wallet atau dompet tipis lainnya. Sisihkan semua koin atau uang receh kamu di dompet ini. Cara ini cocok jika kamu tipe pejalan kaki dan pengguna kendaraan umum.

6. Sports Wallet

7 Jenis Dompet Pria dengan Penjelasan Fungsinya, Biar Paham!Ilustrasi dompet pria (instagram.com/own.step)

Desain sport wallet mirip dengan bifold dan trifold. Namun, yang membedakannya ialah aksesoris tambahan untuk membuat kesan sporty (misalnya tempat gantungan kunci, ritsleting) dan bahan dompetnya.

Biasanya, bahan dari sport wallet menggunakan velcro yang bersifat anti air. Jadi, dompet cocok bagi kamu yang suka kegiatan alam atau sering pergi ke tempat yang membuat kamu basah.

7. Travel Wallet

7 Jenis Dompet Pria dengan Penjelasan Fungsinya, Biar Paham!Ilustrasi dompet pria (instagram.com/iwalletsmen)

Dari namanya saja dompet ini cocok untuk kamu hobi bepergian. Selain sering digunakan bagi traveler, dompet ini juga digunakan oleh businessman yang sering pergi lintas daerah atau negara.

Dompet ini memiliki desain yang lengkap untuk menunjang kebutuhan traveling. Selain untuk menyimpan uang kertas, koin dan kartu identitas, dompet ini dapat menyimpan beberapa alat tulis salah satunya pulpen dan menyimpan paspor dan dokumen perjalanan.

Nah, itulah tujuh macam dompet pria yang bisa kamu gunakan sesuai kebutuhan. Dari semua model dompet ini mana yang jadi pilihan kamu?

Baca Juga: Simpel dan Mudah, Ini 5 Tips Merawat Dompet Kulit Pria Agar Awet 

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya