TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cerita Mengharukan Sandiaga Usai Dapat Nomor Urut 02 dari KPU

Makna nomor dua bagi Sandiaga

Jakarta, IDN Times - Pasangan capres dan cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mendapatkan nomor urut 02. Sandiaga berbagi cerita dengan awak media, usai mendapatkan nomor urut tersebut di gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, Jumat malam (21/9). 

Dia bercerita mengenai angka yang ditambahkan di depan nomor urut masing-masing paslon.

Baca Juga: [LINIMASA] 'Warna Warni' Pengambilan Nomor Urut Prabowo-Sandi di KPU

1. Cerita mengenai penambahan angka 0 di depan nomor urut

Dok. IDN Times/Partai Gerindra

Kedua paslon capres dan cawapres ini awalnya akan mendapatkan nomor urut 1 dan 2. Namun karena dikhawatirkan akan menguntungkan partai-partai dengan nomor tersebut, maka ditambahkanlah angka 0 di depan nomor urut mereka.

"Karena partai yang berurut satu akan diuntungkan, sedangkan kalau nomor dua masyarakat akan terbingungkan Pak Prabowo, dan saya katakan saya ikut sajalah terima dan sepakat. Akhirnya atas usul beberapa senior, ada Ibu Mega juga ditambahkan angka kosong, jadi angka kosong satu dan angka kosong dua," ujar Sandi. 

Menurut Sandiaga suasana di KPU malam itu benar-benar cair. Bahkan, Prabowo sempat bergurau pada Jokowi, seandainya saja petahana mendapat nomor urut 02, yang diuntungkan adalah Partai Gerindra.

"Jadi ini yang saya ingin berikan satu contoh bahwa kita semua di atas bersahabat, dan kami tidak ingin mengirimkan pesan bahwa situasinya tegang, di atas situasi sangat cair," ujar Sandi.

2. Makna nomor dua bagi Sandiaga

Bagi Sandiaga, nomor urut 02 memiliki makna dua isu utama yang menjadi fokus pasangan Prabowo-Sandi ke depan.

"Menurut saya dua ini ada maknanya, karena dua ini adalah dua isu utama kita ke depan. Yang pertama isu ekonomi dan yang kedua harga bahan pokok. Kalau Bang Dahnil (Koordinator Juru Kampanye Tim Prabowo-Sandi) bilang dua itu peace an victory. Adil dan makmur," ucap dia.

Baca Juga: Jawaban Kompak Prabowo dan Sandiaga Soal Nomor Urut, Satu atau Dua?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya