TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ironis! Waskita Pernah Menjamin Keamanan Kontruksi Tol Becakayu

Ini bukan insiden pertama dalam proyek yang digarap Waskita Karya

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

 Jakarta, IDN Times - Ambrolnya bekisting pierhead di Tol Becakayu pada Selasa (22/2) Subuh tadi menyebabkan tujuh pekerja mengalami luka. Bahkan satu korban dilaporkan mengalami luka berat di bagian kepala. Kini, para korban telah mendapatkan perawatan medis di dua rumah sakit, yakni RS Cawang dan RS Polri Kramat Jati.

Ironisnya, PT  Waskita Karya (Persero) selaku kontraktor jalan tol ini pernah menjamin keamanan dan kualitas kontruksi bangunan jalan tol ini.

Baca juga: Penyangga Box Girder Tol Becakayu Ambruk, Begini Penjelasan Kontraktor

1. Menjamin kualitas konstruksi 

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Direktur PT Waskita Karya M Choliq pada November tahun lalu pernah menjamin konstruksi bangunan Tol Becakayu sangat aman. Ia juga memastikan jika konstruksi jalan Tol Becakayu telah melalui uji kualitas.

"Kita sudah melakukan evaluasi atas insiden ambruknya grider pada proyek tol Pasuruan-Probolinggo. Kita tidak mau peristiwa serupa terulang lagi," kata Choliq seperti dikutip dari Antara, 3 November 2017.

2. Bukan insiden pertama Waskita

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Ambrolnya bekisting pierhead di Tol Becakayu bukan insiden pertama dalam proyek yang digarap Waskita. Sebelumnya ada insiden grider ambruk di proyek tol Pasuruan-Probolinggo yang digarap Waskita.

Baca juga: Bekisting Pierhead Ambruk, Proyek Tol Becakayu Senilai Rp7,23 triliun

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya