TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[UPDATE] Gempa Bumi Banten, 6 Orang Meninggal Dunia

Korban gempa tersebar di beberapa daerah

(IDN Times/Arief Rahmat)

Jakarta, IDN Times - Jumlah korban meninggal akibat gempa Banten magnitudo 6,9, bertambah jadi 6 orang. Berdasarkan data terkini Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), tercatat korban luka-luka 3 orang.

Secara keseluruhan, korban terdampak bencana gempa Banten, Jumat (2/8) lalu, ada 136 KK dan 33 jiwa mengungsi ke rumah kerabat.

Baca Juga: Gempa Banten, Dinding Fakultas Adab UIN Syarif Hidayatullah Runtuh

1. Korban gempa tersebar di beberapa daerah

(Ilustrasi gempa bumi) IDN Times/Rahmat Arief

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas BNPB Agus Wibowo mengatakan, korban gempa tersebar di Kabupaten Pandeglang, Lebak, Sukabumi, Lampung, dan Kabupaten Bogor.

Di Kabupaten Pandeglang, tercatat satu orang meninggal atas nama Sain (40) dan 2 orang luka-luka. Di Kabupaten Lebak, 3 orang meninggal atas nama Rasinah (48), Salam (95), dan Icha (65). Sementara, 12 KK tercatat sebagai terdampak gempa.

Di Kabupaten Sukabumi, 2 orang meninggal atas nama Ajay (58) dan Ruyani (35). Kemudian, 1 orang luka-luka, 114 KK/392 jiwa terdampak gempa, dan 19 jiwa mengungsi ke rumah kerabat.

Di Provinsi Lampung, jumlah pengungsi mencapai 1.000 orang dan sudah kembali ke rumah masing-masing. Sementara di Kabupaten Bogor, terdampak gempa 45 KK/87 jiwa dan jumlah pengungsi 14 jiwa.

2. Belasan rumah rusak berat

IDN Times/Istimewa

Secara keseluruhan, kerugian materil meliputi 13 unit rumah rusak berat, 50 unit rumah rusak sedang, 408 unit rumah rusak ringan, 1 unit bangunan penggilingan padi rusak ringan.

Kemudian, 19 unit sarana pendidikan rusak ringan, 1 unit kantor desa rusak ringan, dan 13 unit masjid rusak ringan.

Baca Juga: Kabupaten Madiun Digoyang Gempa Berkekuatan 3,4 SR 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya