TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Indonesia Adil Makmur, Nama Koalisi Prabowo-Sandiaga

Koalisi Prabowo juga memutuskan tagline kampanye

ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Jakarta, IDN Times - Rapat koalisi Prabowo-Sandiaga yang membahas finalisasi tim kampanye nasional, dipimpin langsung oleh Bakal Calon Presiden Prabowo Subianto.

Dari hasil pembahasan rapat tersebut, koalisi Prabowo-Sandiaga memutuskan untuk menamakan diri: Indonesia Adil Makmur.

Baca Juga: Prabowo-Sandi Finalisasi Struktur Tim Pemenangan Malam Ini

1. Nama "Indonesia Adil Makmur" diputuskan setelah rapat koalisi

IDN Times/Irfan Fathurohman

Dua jam berlalu, akhirnya para Sekjen keluar dari rumah Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, terlihat perwakilan dari PAN Eddy Soeparno, Gerindra Ahmad Muzani, dan PKS Sohibul Iman.

Muzani yang berbicara tentang hasil rapat, menyebut nama koalisi pengusung Prabowo-Sandi adalah koalisi Indonesia Adil Makmur. “Itu nama koalisi yang disepakati rapat pada hari ini,” kata Muzani.

 

2. Tagline: Adil Makmur Bersama Prabowo-Sandi

ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Selanjutnya hasil rapat itu juga, koalisi Prabowo-Sandi sepakat mengusung tagline kampanye.

“Dan tagline Prabowo-Sandi adalah Adil Makmur Bersama Prabowo-Sandi,” kata Muzani.

Baca Juga: Jokowi-Ma'ruf Targetkan Dukungan Kaum Ibu-Ibu Hingga Millennials

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya