TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bupati Tegal Ki Enthus yang Dikenal Dalang Lucu Meninggal

Jenazah Ki Enthus rencananya dimakamkan besok

Twitter/@infotegal

Jakarta, IDN Times - Bupati Tegal yang juga dalang wayang kulit Ki Enthus Soesmono meninggal dunia malam ini. Dia meninggal pada usia 52 tahun di Rumah Sakit Umum Daerah Dr Soeselo Slawi, Jawa Tengah.

Baca juga: Bom Sidoarjo, 3 Orang Meninggal dan 1 Anak Diduga Keluarga Pelaku Selamat

1. Meninggal hari ini pukul 19.00 WIB

Ki Enthus meninggal malam ini pukul 19.00 WIB pada usia 52 tahun. Seperti dikutip dari pemilik akun Twitter @infotegal, dalang terkenal lucu itu meninggal di Rumah Sakit Umum Daerah Dr Soeselo Slawi, Jawa Tengah. 

"Telah meninggal dunia, dalang kita, Bupati Tegal, Ki Enthus Soesmono sore ini (14/5) pukul 19.10 WIB dlm usia 52 th di RSUD Dr SOESELO Slawi," tweet Infotegal, Senin (14/5).

"Mohon berikan do'a yang tulus ikhlas & maafkan segala dosa & kekurangan & kesalahan beliau," sambung cuitan itu.

Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera juga melalui akun Twitter nya @MardaniAliSera mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya Ki Enthus.

"InnaliLlahi, turut berduka dan mendoakan semoga Bupati Tegal Ki Dalang H Enthus S husnul khatimah. Keluarga yg ditinggalkan peroleh kesabaran," tweet Mardani.

2. Dimakamkan besok siang 

Twitter/@WartaNU

Jenazah Ki Enthus rencananya akan dimakamkan pada Selasa (15/5) besok. Namun, belum ada infromasi terkait lokasi pemakaman.

"InsyaaAllah akan dimakamkan besok siang. Info lanjut menunggu keluarga," ujar Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Tegal Sinung N Rachmadi dalam pesan saingkatnya.

Baca juga: [UPDATE] Bom Surabaya: 18 Orang Meninggal dari Pengeboman di 3 Gereja

 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya