TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jokowi Tunjuk Bahtiar Jadi Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan

Bahtiar akan menjabat hingga November 2024

Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri, Bahtiar dalam acara peluncuran microsite #GenZMemilih dan Talkshow "Milenial dan Gen Z Kunci Kemenangan di Pemilu 2024". (IDN Times/Tata Firza)

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo menunjuk Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri Bahtiar Baharuddin menjadi Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan.

Bahtiar menggantikan Andi Sudirman Sulaiman yang jabatannya selesai pada 5 September 2023 mendatang.

Baca Juga: Ketua DPRD Harap Pj Gubernur Sulsel Putra Daerah, Siapa yang Layak?

1. Masa jabatan Bahtiar hingga akhir 2024

Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, Bahtiar saat mengunjungi IDN Times (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP), Ali Mochtar Ngabalin, mengonfirmasi nama-nama pj gubernur yang diputuskan Presiden Jokowi dan Tim Penilai Akhir (TPA) pada Kamis, 31 Agustus 2023.

Adapun dari sepuluh daftar nama pj gubernur tersebut, salah satu di antaranya Bahtiar yang dipilih menjadi Gubernur Sulawesi Selatan.

"Kemarin diputuskan, Presiden memimpin langsung," ucap dia dalam keterangannya kepada awak media, Jumat (1/9/2023).

Adapun masa kerja Bahtiar akan menjabat sampai akhir 2024, tepatnya setelah pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang jatuh pada 27 November 2024.

2. Daftar nama pj gubernur

Ilustrasi calon kepala daerah jelang pemilihan kepala daerah (pilkada) (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Berikut nama-nama pj gubernur yang sudah diputuskan:

- Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin
- Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana
- Pj Gubernur Sumatra Utara, Hasanudin
- Pj Gubernur Bali, Sang Made Mahendra Jaya
- Pj Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun
- Pj Gubernur NTT, Ayodhia Kalake
- Pj Gubernur NTB, Lalu Gita Ariadi
- Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harrison Azroi
- Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Andap Budhi
- Pj Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin

Baca Juga: Jokowi Tinjau Venue KTT ASEAN di JCC: 99,9 Persen Siap

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya