Jakarta, IDN Times - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas RI) menetapkan target pengumpulan hewan kurban setara domba atau kambing (doka) sebanyak 7.000 ekor dalam pelaksanaan Program Kurban Berkah BAZNAS pada Idul Adha 1446 H/2025 M.
Jumlah target tersebut belum mencakup kontribusi dari BAZNAS daerah dan lembaga mitra lainnya, baik di tingkat daerah maupun nasional.
Hal itu disampaikan pada Konferensi Pers Kurban Berkah BAZNAS 2025 yang digelar di Gedung BAZNAS RI, Jakarta Pusat, Jumat (9/5/2025) yang turut dihadiri Ketua BAZNAS RI K.H. Noor Achmad, Wakil Ketua BAZNAS RI Mo Mahdum (Haji Mo), dan Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pengumpulan Rizaludin Kurniawan.
“Insyaallah, tahun ini, khusus pengumpulan hewan kurban untuk BAZNAS Pusat menargetkan 7.000 ekor setara doka, dengan rincian 4.291 ekor doka, 312 ekor sapi, serta 75 ekor sapi yang akan diolah menjadi produk kalengan. Nilai total hewan kurban yang ditargetkan mencapai sekitar Rp21 miliar dengan asumsi rata-rata harga doka Rp3 juta per ekor," kata Kiai Noor, dikutip dari keterangan tertulis, Sabtu (10/5/2025).
