Jakarta, IDN Times - Komisioner Pemantauan dan Penyelidikan Komnas HAM RI M Choirul Anam meminta Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin membantu Pemerintah Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, untuk dapat membayar hak gaji para tenaga kesehatan (nakes) di Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang.
“(Menkes) bantulah Pemda Pegunungan Bintang untuk memberikan hak para nakes. Karena hak para nakes ini punya potensi tidak diberikan. Jadi sudah kehilangan temannya, mereka juga terteror, trauma juga ada, saat ini mereka juga kehilangan haknya,” kata Choirul Anam, Jumat (26/11/2021).
Choirul lebih lanjut mengatakan, gaji para nakes di Kiwirok saat ini problematis. Sebab mereka tidak berada di lokasi kerja masing-masing. Padahal itu bukanlah keinginan mereka.
