Jakarta, IDN Times - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melantik 260 perwira prajurit karier di program khusus tahun anggaran 2026, pada Kamis kemarin. Ratusan prajurit TNI ini merupakan lulusan dari berbagai lembaga pendidikan strategis nasional, mulai dari Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN), Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN), Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI) Curug hingga Universitas Pertahanan. Itu sebabnya Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin turut hadir dalam pelantikan di Lapangan Prima Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur.
Di dalam unggahan media sosialnya, Sjafrie menilai, pelantikan ratusan perwira prajurit karier itu sebagai momentum pengukuhan komitmen dari para perwira remaja untuk mengabdi sepenuh jiwa kepada bangsa dan negara. "Negara menaruh harapan besar kepada para perwira TNI untuk menjadi pemimpin yang profesional, berkarakter dan setia kepada Pancasila serta UUD 1945," ujar Sjafrie dikutip, Jumat (30/1/2026).
Purnawirawan Jenderal itu juga mengingatkan perwira prajurit karier agar memegang teguh prasetya perwira sebagai ikrar kehormatan.
