Jakarta, IDN Times – Rumah Sakit Pertahanan Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Soedirman resmi meluncurkan pelayanan Immunotherapy Nusantara dan Digital Subtraction Angiography (DSA). Layanan kesehatan yang merupakan inovasi anak bangsa ini diresmikan langsung Menteri Pertahanan (Menhan), Sjafrie Sjamsoeddin di RSPPN, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Senin (10/11/2025).
Sjafrie menyebut, Presiden Prabowo Subianto menugaskan Penasehat Presiden Bidang Kesehatan, Letnan Jenderal TNI (Purn) Terawan Agus Putranto, untuk memimpin layanan strategis ini.
“Hari ini kita semua menyaksikan dimulainya Immunotherapy Nusantara dan juga DSA di RSPPN Panglima Besar Soedirman, yang kali ini oleh Bapak Presiden ditugaskan kepada Prof Terawan selaku Penasihat Presiden di Bidang Kesehatan, sekaligus untuk memimpin section Imunoterapi Nusantara dan DSA yang ada di RSPPN Panglima Besar Soedirman," kata dia dalam jumpa pers di RSPPN.
Dalam kesempatan itu, Sjafrie ikut mencoba menjalani proses awal. Di mana sampel darah Sjafrie diambil untuk kemudian diolah di laboratorium. Lalu tujuh hari kemudian hasilnya akan disuntikkan kembali.
“Kita tadi memulai, saya kebetulan diminta untuk mencoba, diambil darah 40 cc, kemudian diolah di lab. Kemudian nanti setelah tujuh hari baru disuntikkan kembali. Semoga ini bisa memberi berkah pada kita semuanya, kesehatan, untuk bisa melanjutkan tugas kita," ungkapnya.
