Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IMG-20260131-WA0020.jpg
Menteri Agama Nasaruddin Umar. (IDN Times/Triyan).

Intinya sih...

  • Menteri Kabinet Merah Putih hadiri Harlah ke-100 NU di Istora Senayan, Jakarta.

  • Harlah NU kali ini mengusung tema “Mengawal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Mulia.”

  • Sejumlah pejabat negara tampak hadir di lokasi acara, termasuk Menteri Agama hingga Ketua MPR.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Sejumlah Menteri Kabinet Merah Putih menghadiri peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-100 Nahdlatul Ulama (NU) yang digelar di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (31/1/2026).

Harlah satu abad NU kali ini mengusung tema “Mengawal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Mulia.”

Sejumlah pejabat negara tampak hadir di lokasi acara, di antaranya Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Pratikno serta Menteri Agama Nasaruddin Umar, kemudian Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN Nusron Wahid yang duduk bersebelahan dengan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf.

Turut hadir pula istri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid, Shinta Nuriyah Wahid, bersama kedua putrinya, Yenny Wahid dan Alissa Wahid. Selain itu, Ketua MPR RI Ahmad Muzani dan Ketua DPD RI Sultan Bachtiar Najamuddin juga terlihat menghadiri acara tersebut.

Semula Presiden RI Prabowo Subianto dijadwalkan menghadiri acara puncak peringatan Harlah ke-100 NU. Namun, berdasarkan pantauan IDN Times, Prabowo batal menghadiri acara.

Editorial Team